KUCING NAHAS MEMBAWA REZEKI
KUCING NAHAS MEMBAWA REZEKI
Tantangan Gurusiana #Menulis 30 hari (Hari ke -28)
Pentigraf ku
Man ana… man ana… man ana laulaakum. Lantunan merdu Nisa Sabiyan yang selalu diputar Fitri di dalam mobilnya mengiringi perjalananya.Angka jam di mobil sudah menunjukkan pukul 06.15. Fitri mengemudikan mobilnya agak terburu, karena harus absen finger pukul 06.45. Jalan menuju tempat Fitri kerja, halus dan tidak begitu ramai. Mobil melaju lancar, karena tanpa hambatan.
Tiba-tiba kucing dari arah kiri nyelonong di tengah jalan. Rem sudah tidak bisa dikendalikan lagi. Bress…kucing tergeletak di bawah mobil. Fitri menghentikan mobilnya, teringat membunuh kucing akan membawa sial. Fitri tak mungkin akan merawat, mengubur kucing nahas itu, karena akan terlambat masuk kerja. Tak ada satupun orang yang lewat, kucing nahas dimasukkan Fitri kedalam tas belanja yang selalu terbawa di mobilnya. Dengan mengharap ketemu orang di jalan minta bantuan mengubur kucing itu.
Tak lama berjalan ada laki-laki setengah tua mengambil rumput di tepi jalan, Fitri turun sambil membawa kucing di dalam plastik. Diserahkannya kucing kepada si lelaki itu. “Tolong ya pak,ini tadi aku menabrak kucing, minta di kuburkan ya.” Fitri berkata sambil merogoh uang jatah beli pertalit, untuk dikasihkan si lelaki itu. Fitri merasa lega, sudah merasa tertebus kesalahannya,melihat si lelaki menerima kucing nahas itu. Fitri melangkah masuk mobil terdengar suara “Buk…kucingnya hidup lagi!” teriak si lelaki dari kejauhan. Ya sudah dilepas saja, langsung Fitri melanjutkan perjalanannya dengan kaki yang masih gemetar. Maafkan aku ya kucing!
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Kucing nya kuatt bngt yaa...gpp kucing...smg sehat kmbali.
iyah bunda, masih dilindungi si kucing, cuman pingsan
Wow, Pentigraf yang keren. Barakallahu fiik
Mksih,singgahnya bunda.salam literasi
Ih, ini pun keren menewen.
He..he.. Kucingnya pengen jalan-jalan juga. Mantap bu
Makasih bunda Yessy atas singgahnya
Kucing punya 1000 nyawa,mantul buk.
Oooya .mksih bund singgahnya
Persis kucingku itu buncan
Belum ada rasa di Pentigraf-nya. Clue udah ada, kpnflik udah muncul tapi endingnya gak dapet.
Mksih krisannya pak asmin.
Wow kucing nya kasihkan aku ae lah
Sudah lari jauh bunda.
Semoga kucing sehat kembali
Aamiin.mksih kunjungannya
Wah gk jadi mati, syukur lah, salam sukses
Makasih sdh singgah.salam literasi
KuKucingny masih pengin jalan-jalan bunKeren... Bu heny
Alhamdulillah cuman pingsan bund..