Dua Kunci Keharmonisan Hubungan Antara Guru dan Orang Tua
Dalam perkembangan pendidikan yang dialami oleh para peserta didik, tak lepas dari peran serta orang tua dan guru, terutama dalam menjalin hubungan komunikasi. Setiap orang tua pasti menginginkan suatu informasi tentang perkembangan yang dialami oleh anak-anaknya. Di sini peran guru sangat diharapkan sekali dalam memberikan suatu informasi yang akurat dan nyata.
Dalam hubungan komunikasi antara guru dan orang tua pun harus berdasarkan pada rambu-rambu yang ada. Kedua belah pihak harus saling menghormati. Tidak saling merasa benar satu sama lain. Terkadang hubungan komunikasi antara guru dan orang tua ini sering tak sejalan. Pihak orang tua merasa guru adalah segala-galanya informan yang tahu segalanya. Jika informasi yang diberikan kurang akurat atau tidak memuaskan, maka tak jarang orang tua menyalahkan guru. Tak jarang juga terkadang menggunakan bahasa yang tidak sopan, sehingga guru merasa tidak dihormati dan dihargai.
Guru pun demikian, harus tetap menjaga komunikasi yang baik dengan orang tua, walaupun terkadang sering tersakiti dengan lisan orang tua yang tidak sopan, namun kesabaran tingkat tinggi harus dilakukan. Jika guru juga merasa paling benar dan tak mau mengalah, akhirnya yang terjadi adalah ketidak harmonisan hubungan antara orang tua dan guru. Di sinilah diperlukan kekompakkan antara guru dan orang tua. Saling menghargai dan saling menghormati, itulah dua kunci keharmonisan antara guru dan orang tua.
#UjungSenjaKelapa2Wetan
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Sependapat, memang ada rambu-rambu yang harus dijaga dan dipatuhi dalam berkomunikasi dari pihak sekolah dan ortusis. Artikel yang berkualitas. Salut
Terima kasih Pak, salam literasi