Hartono _

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web

Pantun dan Pot Bunga

seribu mawar layu

terkurung dalam pot bunga yang rapuh

dan bunga-bunga kertas terbang tertiup angin

bersama debu tanah yang memerah jalan

sungai kehidupan kini mengalirkan banjir

meracun anak cucu dengan tuba bauksit

juga kerasnya granit

terasa menghimpit di antara makam yang kian sempit

tiada lagi tanah tersisa untuk berpijak

bahkan untuk sekedar membuang sisa tinja

kita harus meminjam tanah tetangga

saling klaim tiada akhir berujung pada hak penguasa

di batas kota, aku menatap gerbang tetangga yang megah

seakan mengejek kita yang kalah

meski dua keris dan pantun menjadi mantera pencegah

pongah mereka tetap menikam tajam

di pantai ini

debur ombak tak lagi merdu

sunset indera sakti memancarkan romansa suram

berganti temaram senja

dan riuh rendah anak manusia

mengaburkan kumandang adzan

di pantai ini kenangan terkubur

tenggelam bersama keong dan anjing laut

ke dalam timbunan tanah dan batu

ya! mereka telah membenamnya

mencipta mercu tanda

dalam kesemrawutan ambisi dan harga diri

#aksarajiwa_9

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Cakeeep pantunnya, Pak. Salam literasi

27 Mar
Balas

Terima kasih, tapi itu puisi Pak. Pantun dan Pot Bunga itu hanya satir kepada penguasa.

27 Mar

Pantunnya keren

27 Mar
Balas

Terima kasih, namun yang saya tulis itu puisi bukan pantun. Salam literasi.

27 Mar

Terima kasih, namun yang saya tulis itu puisi bukan pantun. Salam literasi.

27 Mar

Keren puisinya. Salam literasi.

27 Mar
Balas

Terima kasih, Bu. Salam literasi.

28 Mar



search

New Post