HARMI CAHYANI

English Teacher. Penulis novel "Ashley : Somebody Help me!''. Pecinta Kucing dan Zombie 🍀...

Selengkapnya
Navigasi Web
Larik Sajadah

Larik Sajadah

Sajadah....

Tempat bertumpu kening, telapak tangan, dan lutut kami

Potret titik terendahnya aku dalam balutan sujud

Simbol tundukku, atas dzat Maha Agung yang tak ada yang serupa dengan-Nya

Diatas sajadah beragam manusia ditempa

Adakalanya kami bertengger sejenak

Untuk kemudian bersegera berdiri dan pergi

Ada pula yang terdera dalam puncak tertinggi kekusutan hati

Terpekur, tersungkur dan tersedu haru dalam helaian sajadah

Adakah yang berpeluh rindu pada potongan sajadahnya?

Adakah yang membekaskan keningnya, sujud sedalam relung hati yang jenuh dan rindu

Diatas sepotong sajadah

Ada keharuan

Akan hubungan kekal vertikal

Dengan sang penggenggam akal

Dan kembali...

Setiap jengkal tubuh

Berlabuh dan merapat

Merengkuh teduh

#Tantangan menulis hari ke-2

#Tulisan ke-5

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Subhanallah keren sekali puisinya bun...moga sukses selalu

30 Jun
Balas

Makasih bunda

01 Jul



search

New Post