15 Tahun dalam penantian
Penyerahan SATYA LANCANA
Hari ini, Senin 10 Februari 2020.
Seperti biasa kami melaksanakan upacara bendera, tapi dengan suasana yang berbeda. Upaca Bendera kali ini berbeda dengan Senin sebelumnya. Hari ini kami SMAN 3 Solok kedatangan tamu dari sekolah lain dan bertindak sebagai pembina upacara adalah Bapak Kacabdin Wilayah III. Selain sebagai pembina upacara Bapak Kacabdin juga sekaligus menyerahkan Lencana Satyalancana untuk beberapa orang guru dan pegawai SMA/SMK di lingkungan Kota Solok.
Pelaksana upacara hari ini adalah perwakilan siswa kelas XII. Dalam amanatnya Bapak Kacabdin mengingatkan kepada siswa bahwa menghormati guru adalah kunci keberhasilan kita. Disini juga ditekankan kepada siswa, mereka harus mempersiapkan diri dengan baik untuk menhadapi UN. UN tahun sekarang adalah UN yang terakhir, karena tahun depan UN sudah dihapuskan.
Selesai upacara Bapak Kacabdin menyerahkan Piagam Satyalancana kepada semua guru dan pegawai. Setelah itu kami menuju Aula sekolah untuk mendengarkan arahan dan pengambilan medali.
Kebetulan hari ini kami dari Angkatan Guru Tahun 2005 menerima Satyalancana untuk yang Sepuluh Tahun. Di SMAN 3 Solok kami ada 7 orang. Kebetulan yang hadir hanya 6 orang karena yang satu orang lagi sedang berhalangan hadir.
15 Tahun sudah kami menanti Tanda Jasa ini. Tanda Jasa Satyalancana yang lansung di tanda tangani oleh Presiden Republik Indonesia. Bangganya lagi, kami menerima penghargaan ini dengan suatu acara yang khusus dari Kacabdin dan di laksanakan di sekolah kami SMAN 3 Solok.
Kami bersyukur, karena penantian kami sudah berujung di hari ini. Kami akan menunggu yang 20 Tahun dan 30 Tahun di lain waktu.
Terima Kasih.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Selamat uni, semoga pengabdiannya selama ini menjadi nilai ibadah di sisi Allah. Tetap semangat mendidik putra putri penerus bangsa. Sehat dan sukses selalu uni. Barakallahu fiik
Aamiin....makasih say...