Mengendalikan Laptop dari Jarak Jauh (Tantangan Ke 219)
Mengendalikan Laptop dari Jarak Jauh
Sebagaimana kita tahu bahwa di beberapa daerah kini mulai diterapkan uji coba Pembelajaran Tatap Muka (PTM). Tentunya diantara kita ingin banyak mengenalkan atau menerapkan Metode Pembelajaran berbasis IT melalui Piranti yang kita punya pada siswa-siswi kita. Namun, apakah mungkin selama pembelajaran berlangsung kita harus duduk manis didepan laptop tanpa mengawasi kerja para siswa. Atau apakah mungkin kita harus bolak-balik ke depan dan kebelakang untuk mengoperasikan laptop saat berjalan-jalan sembari mengawasi mereka. Nah, apakah tidak sebaiknya jika kita mengoperasikan laptop dari Smartphone kita, bahkan dari kantor atau bahkan dari rumah sekalipun. Memang bisa...??? zaman sekarang apa yang tidak bisa coba.
Tanpa basa-basi lebih jauh, yuk kita ikuti langkah-langkahnya...!!!
1. Dari HP kita Masuk ke play store dan cari Chrome Remote Desktop dan klik install dan tunggu hingga proses instalasinya selesai.
2. Selanjutnya dari layar monitor komputer kita masuk ke google Chrome dan kolom pencarian ketikkan nama aplikasi yang sama yaitu Chrome Remote Desktop. Selanjutnya menginstall aplikasi tersebut di komputer kita. Sebelum menginstall harus dipastikan bahwa e-mail yang kita gunakan antara di HP dan di komputer harus sama. Karena nanti akan ada proses sinkronisasi antara HP dengan komputer dengan pemindaian PIN.

3. Klik tautan Chrome Desktop Jarak Jauh lalu klik tambahkan ke Chrome dan klik Tambahkan Applikasi

4. Selanjutnya kita masukkan email, Password, nama Link dan PIN

5. Kemudian untuk mengaktifkannya, kita klik ikon/shortcut Chrome Remote Desktopnya lalu klik logo monitor dan kita masukkan PIN, selanjutnya Laptop dapat kita kendalikan dari Jarak Jauh

Mudah kaaaaann..????
Selamat mencoba dan semoga berhasil..
Salam semangat dan salam literasi..
Kalau ada kesulitan silahkan inbox..!!!
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Info menarik.
Benar-benar paparan yang sangat bermanfaat Pak. Semoga ilmu yang Bapak sampaikan menjadi amal jariah. Terima kasih, siap akan saya coba.
Sangat bermanfaat. Nanti di coba.
Barakallah fi ilmi, Pak Fauzan
Nah mantap ini pak guru, perlu di coba. Terimakasih ilmunya. Semoga selalu sehat dan sukses terus
Terima kasih ilmunya, Pak! Insya Allah akan saya coba.
Mantap ilmunya pak...trimks byk.moga ilmunya makin barokah...aamiin.