Melupakan Masa Lalu
Kebiasaan yang telah dilakukan seseorang dalam kehidupannya sehari- hari, pastilah sulit untuk dihentikan atau dilupakan. Diawali dengan niat, itulah kata- kata pamungkas yang selalu digunakan orang untuk menyikapi perasaan sendiri. Niat yang kuat dibarengi dengan perbuatan adalah bentuk kerjasama yang baik untuk suksesnya suatu usaha dalam mewujudkan cita- cita.
Niat melakukan perubahan sikap dan perbuatan yang telah menjadi kebiasaan adalah suatu yang sulit, diperlukan usaha yang sangat kuat dan gigih. Lingkungan sekitar juga turut berperan penting dalam mewujudkan niat. Jika masih berada dilingkungan yang sama, bukan tidak bisa, tetapi menjadi sebuah tantangan yang sangat besar. Trauma seseorang jika berada pada lingkungan yang sama, akan menjadikannya beban mental.
Lingkungan sekitar akan mempengaruhi kembali seseorang untuk menjadi dirinya yang dahulu. Ditambah dengan angan- angan yang membuatnya akan menjadi suatu sugesti untuk menjadi sesorang yang terdahulu. Banyak orang yang ingin keluar dari masa lalu yang kelabu, tetapi masih berada dilingkungan yang sama, dan sudah pasti orang disekitarnya juga sebagai temannya yang terdahulu, akan dengan mudah mempengaruhinya.
Masa lalu yang ingin dilupakan sudah pasti adalah yang kelabu. Melupakan bukan berarti mengabaikan tentang dampak dan akibat yang nantinya akan ditimbulkan baik datangnya dari diri seseorang ataupun orang lain dan lingkungan sektarnya.
Salam literasi
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Buat saya masa lalu kelabu kan menjadi pengalaman berharga supaya tak terulang kembali.