Jelajah Literasi Bali 2023 MAN 2 Mojokerto Berliterasi dan Rekreasi
Oleh:Fatatik Maulidiyah
MAN 2 Mojokerto- Salah satu program unggulan dan rutin dilaksanakan setiap tahun bagi siswa-siswi kelas XII MAN 2 Mojokerto adalah Outing Class ke Bali. Kali ini dengan konsep Berwisata dan berliterasi, yakni “Jelajah Literasi Bali 2023 MAN 2 Mojokerto”.
Kegiatan ini berlangsung dengan dua pelaksanaan, yakni “Pelatihan Menulis Esai Jelajah Bali” dan “Wisata ke Bali”.
Pelatihan menulis esai dilaksanakan secara indoor yang berlangsung selama empat hari dimulai pada 7 Desember 2023 untuk kelas XII IPA1, XII IPA2, XII IPA3. Pada 8 Desember 2023 untuk kelas XII IPA 4, XII IPA5, dan XII IPA6. Selanjutkan pada 11 Desember bagi kelas XII IPA1,XII IPS2, dan XII IPS3, kemudian pada 12 Desember 2023 bagi kelas XII IPS4, XII Bahasa, dan XII Agama.
Narasumber dalam pelatihan menulis esai oleh Ilmi Firdaus Aliyah dan Fatatik Maulidiyah. Tidak hanya menerima materi teknis menulis esai dengan muatan esai reflektif, travel writing, dan review wisata, dalam kesempatan itu pula narasumber menyampaikan tentang tata tertib berwisata dan hal-hal yang perlu disiapkan selama perjalanan.
Fasilitas yang diterima siswa dalam program ini antara lain materi dan sertifikat menulis esai, kaos, wisata ke Bali, dan karya dibukukan dalam antologi bertajuk “Jelajah Literasi Bali 2023, Mengukir Kisah dalam Catatan Indah”.
Kegiatan Jelajah Bali dilaksanakan selama 14-17 Desember 2023 dengan 7 destinasi wisata ikonik pulau dewata. Kunjungan pertama wisata belanja terlengkap Krisna Kota Denpasar, Puja Mandala, Pantai Pandawa, Pantai Melasti, dan Garuda Wisnu Kencana Park. Hari berikutnya kunjungan wisata ke museum Braja Sandhi dan Pura Ulu Danu Danau Bratan Bedugul.
Jumlah peserta 345 yang didampingi 30 guru dan 16 Travel Leader dari Nuansa Tours. Untuk penginapan dipilih Hotel Ibys yang berada di pusat Kota Denpasar dengan membooking sekitar 118 kamar.
Setelah kegiatan jelajah Bali, siswa diberi tugas menulis esai sebagai produk penilaian ujian akhir praktik menulis pada bidang studi Bahasa Indonesia dengan batas akhir pengiriman tulisan pada 31 Desember 2023.*** (Humas)
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Mantap Bu Catat. Top markotop. Selamat beristirahat.
Bu Fatatyk