FA. Suprapto Mukti Nugroho

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
PILKETOS TANGGA DEMOKRASI

PILKETOS TANGGA DEMOKRASI

Oleh : fa. suprapto

Suasana riuh terlihat pagi ini senin 28 Agustus 2017. Hari ini ketua MPK menyampaikan tahapan pilketos. Pilketos adalah ajang pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS yang akan dilantik pada bulan Oktober yang bertepatan dengan hari Sumpah Pemuda. Tahapan pilketos hari ini masuk dalam tahapan sosialisasi. Antusiasme itu terlihat tatkala Muhammad Ditra masuk di suatu kelas mengawali sosialisasinya. Tepuk tanganpun riuh membahana menyambut sang ketua panitia pilketos sekaligus Ketua MPK ini. Semangat siswa dalam mengikuti dan terlibat dalam setiap tahapan pilketos perlu mendapat apresiasi.

Mulai tahun lalu, format pemilihan Ketua dan Wakil Ketua OSIS dibuat “mirip” dengan pilkada. Jadi memakai sistem paket, bukan lagi hanya memilih Ketua OSIS saja. Siswa atau pasangan calon yang berkeinginan mencalonkan diri harus memiliki dukungan dari siswa lain minimal 30 orang dengan bukti melampirkan kartu pelajar. Bukan hanya itu, pasangan calon juga harus lulus seleksi tertulis seputar tugas OSIS yang dilaksanakan oleh Majelis Perwakilan Kelas.

Pengalaman tahun lalu, semenjak tahapan pilketos disosialisasikan maka di setiap kesempatan siswa selalu “ngrumpi” tentang siapa calon yang akan mereka usung. Ada yang sudah mulai membuat tim sukses, ada yang bergerilya sendirian mencari dukungan dan ada juga solidaritas pendukung yang berkampanye. Caranya ada yang simpatik, tapi ada juga yang “pemaksaan”. Itulah geliat yang terjadi. Kualitas pilketos harus dilihat sebagai proses pembelajaran berdemokrasi di sekolah dan harus selalu ditingkatkan dari tahun ke tahun.

Konsep demokrasi sesungguhnya yang harus ditanamkan pada siswa bahwa kedaulatan ada di tangan rakyat atau anggota OSIS. Untuk itu “pengejowantahan” demokrasi di sekolah dapat dilatih salah satunya melalui pilketos ini. Saya melihat format seperti ini sangat positif dan perlu ditingkatkan pada tahun-tahun mendatang.

Seminggu sesudah tahapan pendaftaran pasangan calon, dilanjutkan dengan undian nomor dan kampanye perdana. Baru saat kegiatan tengah semester dilaksanakan pemungutan suara secara langsung yang di awali dengan “ceramah demokrasi” oleh salah seorang komisioner KPUD setempat. Semoga pilketos ini menjadi sarana candradimuka untuk mencetak kader bangsa yang mumpuni dan masyarakat pemilih yang demokratis.

Temanggung, 28 Agustus 2017

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post