UPACARA RUTIN HARI SENIN MINGGU I BULAN SEPTEMBER 2019
Mengawali kegiatan belajar mengajar di MTs Negeri 11 Banyuwangi (Kalibaru), tepatnya hari Senin 2 September 2019 melaksanakan upacara bendeara pada minggu I bulan September. Petugas upacara jatuh pada giliran kelas 9 a dan bertindak sebagai pembina upacara adalah bpk Drs. Mahad sebagai koordinator ketertiban dan pembina 5 K di madrasah.
Suasana upacara bendera berbeda seperti upacara hari biasanya, diiringi dengan grup korsik madrasah menambah suasana upacara semakin semarak dan bergema. Lebih-lebih penampilan pasukan pengibar bendera yang terlihat kompak semakin menambah kedisiplinan dalam melaksanakan upacara.

Upacara hari ini bertepatan dengan momentum peringatan tahun baru Islam 1 Muharrom 1441 H. Pada kesempatan ini pembina upacara menyampaikan amanatnya tentang makna dan pentingnya tahun baru Islam. Tahun baru Islam diambil dari peristiwa hijrah Nabi Muhammad SAW dari Makkah menuju Madinah. Pembina upacara menekankan bahwa tahun baru tidak sama dengan hura-hura, berkaraoke ria, dan begadang semalam namun tahun baru harus ditandai dengan hijrah yakni hijrah yang positif berdampak baik buat kita semua. Apa hijrah yang harus kita lakukan di madrasah ini ? Hijrah yang harus kita lakukan di madrasah ini, antara lain :
Hijrah dari tidak disiplin menjadi lebih disiplin
Hijrah dari membuang sampah sembarangan menjadi buang sampah pada tempatnya
Hijrah dari malas belajar menjadi lebih semangat belajar
Hijrah dari tidak suka membaca menjadi sering membaca
Hijrah dari suka berkelahi menjadi lebih menyayangi
Inilah makna hijrah sebenarnya yang harus kita lakukan di madrasah ini. Jika tahun baru Islam kita tandai dengan berhijrah seperti apa yang saya sebutkan insyaallah madrasah kita akan benar-benar menjadi madrasah yang menjadi dambaan ummat dimasa sekarang dan yang akan datang
Mengakhiri amantnya, pembina upacra menyampaikan bahwa madrasah kita sudah menjadi madrasah adiwiyata. Semoga program adiwiyata yang mulai tahun pelajaran ini dilaksanakan dapat membawa madrasah kita menjadi madrasah adiwiyata ditingkat propinsi. Disamping itu madrasah kita pada tahun pelajaran ini akan melounchingnya pembelajaran multumedia aehingga anak dapat memanfaatkan HP sebagai media belajar di madrasah. Program literasi juga menjadi bagian program terpenting di madrasah kita, dengan program literasi diharapakan anak-anak lebih sering meluangkan waktunya untuk membaca, menulis, dan berkarya sehingga membaca, menulis dan berkarya akan menjadi budaya di madrasah.




MADRASAH HEBAT BERMARTABAT
LEBIH BAIK MADRASAH, MADRASAH LEBIH BAIK
Kalibaru, 2 September 1019
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar