Menua bersamamu ..( inspirasi youtuber tri suaka )
Memang saat itu sangatlah gampang bagi kita selalu bertengkar ,walau pun percikan problem kecil yang terkadang berkobar jadi besar dan saling menyalahkan .telat saja menunggumu hadir jadi masalah ..salah ungkapan juga masalah ...tidak menjawab pertanyaan mu jadi masalah juga ...sepertinya hal hal kecil yang tidak prinsipil selalu terhidang di setiap perjumpaan kita ...Namun semua itu berakhir begitu saja seiring putaran waktu kebersamaan kita yang selalu dibatasi waktu ...rutinitas ku yang terkadang tak bisa mendampingimu , senantiasa kamu jadikan reason dimana aku tak memperhatikanmu , tak sayang sama kamu ...bahkan puncaknya kamu bilang aku tak cinta kamu , tak butuh kamu ...
Cinta kita sepertinya tak begitu mudah dicerna oleh kebanyakan orang ...kita terkadang saling menyakiti rasa ...saling bertahan dengan ego yang tak selayaknya hadir di setiap pertemuan kita ...sikap yang butuh di perhatikan kerap hadir diantara kita , walau kita sadar semua sengaja kita bungkus dalam rasa cinta yang sangat besar namun berbalut konflik belum merasa memiliki diantara kita ...
Naif memang ..tapi lucunya kita bertahan dengan ketidak nyamanan ini ...bahkan kita saling menikmatinya hingga interfal waktu pertemuan selanjutnya sering terjadwal kan sama ...rindu kita tertumpah kan disetiap pertemuan yang selalu ada saja konflik...kadang itu hadir dari omongan orang yang terkadang memaksa kamu berfikir entah mengapa kita masih saja menjalani kebersamaan ini dan itu kita bahas dengan saling argumen logika ...untuk berlogika , aku lah rajanya ..dan kamu bisa menerima argumen aku dengan kebijakan dan kelembutan hatimu ...
Cinta kita memang tak semudah yang di bayangkan ...kita pernah saling benci , kita pernah saling enggan bertemu , kita juga pernah putus dan mencoba membuang rasa yang pernah bermekaran dalam diri dan menikmati damainya kebersamaan .
Cinta kita memang rada unik ...kita bisa bertahan selama ini karna kita sadar , kita saling membutuhkan ...saling memperhatikan ..saling berhasrat untuk dapat bertahan selamanya dalam hempasan problem yang senantiasa hadir mewarnai setiap perjumpaan kita . Kamu memang gadis yang baik ...tak.pernah ada sebuah tuntutan terlahir dari bibir mungil mu untuk diriku ...kesederhanaan hidup terbalut dari prilakumu yang apa adanya , walau sesungguhnnya finansial mu berlimpah , apa saja yang kamu inginkan sanggup terpenuhi .
Cinta kita memang berhiaskan aneka rasa ...tak jarang kita saling mempercepat pertemuan meskipun jadwalnya sudah ada dan di sepakati ...kerap.aku menentang aturan yang jelas jelas kan menyusahkan diri ..namun semua kutabrak dan ku lengahkan demi sebuah pertemuan kita ...
Tapi ...kita gagal mempertahankan rasa ...perpisahan harus kita nikmati dengan kedewasaan kita saat itu ...tak ada kata saling menyalahkan , tak ada ungkapan saling menyesali , tak ada sesal dengan rasa yang kita ciptakan bersama , tak ada frustasi diantara kita ..kita benar benar dewasa menyelesaikan akhir cinta ini ..walaupun pernah terniat kita MENUA BERSAMA
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
mantap senior