Fadhil Rasyid

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Kuliah Umum Daya Guna Menulis di Fakultas Psikologi USU

Kuliah Umum Daya Guna Menulis di Fakultas Psikologi USU

Jum'at, 26 April 2019. Departemen Psikologi Umum dan Eksperimen Fakultas Psikologi Universitas Sumatera Utara menyelenggarakan kuliah umum tentang 'Daya Guna Menulis' dalam rangka Sosialisasi Program Gerakan Literasi Nasional 'Satu Mahasiswa Satu Buku (SAMASABU)'. Kuliah umum dihadiri oleh mahasiswa yang mengambil mata kuliah bimbingan menulis yang didominasi oleh mahasiswa angkatan 2018 Fakultas Psikilogi Universitas Sumatera Utara, yang berjumlah kurang lebih 250 orang. Kuliah umum ini diisi oleh narasumber seorang Mohammad Ihsan.

Acara dibuka oleh Kak Dina Nazriani, salah seorang dosen pengampu mata kuliah bimbingan menulis. Acara dilanjutkan dengan do'a yang dipimpin oleh M. Ali Murtadha mahasiswa angkatan 2018. Acara kemudian resmi dibuka oleh Wakil Dekan II Fakultas Psikilogi Universitas Sumatera Utara bapak Ferry Novliadi. Kuliah umum dibuka dengan tiga ketukan oleh bapak wakil dekan II dan dilanjutkan dengan pemberian cendra mata oleh pak Fery Novliadi kepada narasumber pak Mohammad Ihsan.

Adapun isi materi kuliah umum yang disampaikan oleh pak Mohammad Ihsan adalah sebagai berikut:

Pak Mohammad Ihsan memulai kuliah umum dengan menceritakan awal mula gerakan SAMASABU ini, gerakan ini dimulai dengan gerakan SAGUSABU atau satu guru satu buku. Alasan gerakan ini dibuat berdasarkan masalah dimana banyak guru yang tidak menulis buku. Padahal dalam tuntutan profesionalnya guru dituntut untuk menulis. Dengan adanya mediaguru dan gerakan SAGUSABU jumlah guru-guru penulis bertambah sampai ribuan yang pak Mohammad Ihsan analogikan dengan butiran salju yang turun.

Pak Mohammad Ihsan juga bertanya pada mahasiswa apa yang menjadi alasan mahasiswa tidak menulis. Hampir seluruh mahasiswa menjawab alasan tidak menulis karna tidak tahu cara menulis. Namun, pak Mohammad Ihsan meluruskan bahwa alasan sebenarnya adalah karna mahasiswa tidak menemukan alasan untuk menulis. Nantinya ia juga menceritakan alasan beberapa guru penulis ketika menulis buku.

Pak Mohammad Ihsan juga menjelaskan manfaat mahasiswa menulis, ia memberi 12 manfaat, yaitu:

Menambah ilmu dan wawasan. Sebagai media terapi. Urusan skripsi jadi lebih gampang. Mempunyai skill di luar bidang kuliah. Potensi mendatangkan income. Menjadi fokus perhatian. Bekal di dunia kerja. Menambah portofolio atau karya dalam CV. Latihan memcahkan masalah. Menulis dapat melatih kesabaran dan ketenangan. Meningkatkan daya ingat. Tulisan sebagai sarana perjuangan.

Pak Mohammad Ihsan menutup kuliah umum dengan pepatah, 'Guru Mati Meninggalkan Buku'

Usai memberikan materi, kuliah umum dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang disambut dengan antusias oleh mahasiswa dilihat dari banyaknya mahasiswa yang ingin bertanya. Hanya saja sesi tanya jawab ini hanya melibatkan 6 pertanyaan saja. Dan para penanya tersebut kemudian dihadiahi sebuah buku karya Yesaya Damaisan mahasiswa angkatan 2016 fakultas psikologi Universitas Sumatera Utara.

Beberapa pertanyaannya adalah:

Apa bedanya menulis di website atau blog (media sosial) dengan menulis d ibuku. Pak Mohammad Ihsan menjelaskan bahwa tidak ada bedanya, ada baiknya jika dibukukan. Namun tema tulisannya haruslah sama.

Salah satu pertanyaannya adalah bagaimana cara membagi waktu untuk menulis dan urusan pendidikan. Pak Mohammad Ihsan menjelaskan bagaimana kita mampu mengorbankan sesuatu untuk menulis, seperti waktu menonton tv atau bangun lebih awal atau mengorbankan waktu untuk ngerumpi dan menggantinya dengan menulis. Pak Mohammad Ihsan juga memberikan sebuah pepatah 'Jika anda menginginkan hasil yang berbeda, maka anda tidak dapat melakukan hal yang sama saja'.

Kuliah umum ini ditutup dengan sebuah video menarik dari pak Mohammad Ihsan tentang seekor anjing dan monyet yang sedang menyebrang sungai. Yang kemudian disimpulkan dengan 'Sukses itu harus dipaksa. Gagal itu alami. Jadi, anda harus memaksa diri anda untuk bekerja lebih keras demi mencapai kesuksesan'.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post