Eva Sadestina, SPd

Eva Sadestina saat ini mengajar di SMA 10 Bandar Lampung. Mengisi waktu luang dengan menulis, traveling dan merawat tanaman. Pernah menulis "Ramadan bersama ana...

Selengkapnya
Navigasi Web
Jangan Biarkan Berdebu
mediaguru

Jangan Biarkan Berdebu

Lembar demi lembar

tertuang dalam kalimat yang bermakna,

menunggu untuk dibuka.

Duhai tunas bangsa,

begitu banyak guna siap dipetik

dalam barisan kitab tersaji.

Dari lembar kitab, ragamu dapat berkelana

menjelajah ke segala penjuru.

Dari lembar kitab, mata hatimu melihat

segala anugerah Tuhan.

Dari lembar kitab, ilmumu berkembang.

Buana siap kau genggam.

Dari lembar kitab, langkah kakimu

semakin pasti meraih masa depan.

Jangan biarkan kitab itu berselimut lebu.

Jangan biarkan kitab itu menunggu kesepian.

Mari jadikan ia teman dalam keseharian.

Bandarlampung, 25022021

Biodata

Eva Sadestina,S.Pd., lahir di Tanjungkarang, 01 Desember 1972. Saat ini bertugas di SMA Negeri 10 bandarlampung. Email [email protected], WA 085378872128

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Keren Bu Eva, tapi maaf kayaknya ada typo ya, jangan berselimut lebu maksudnya jangan berselimut debu ya?

25 Feb
Balas

Lebu bahasa lain dari debu..Bu Irma

25 Feb

Puisi yang keren.

25 Feb
Balas

Sip keren mam

25 Feb
Balas



search

New Post