Covid Berubah Jadi Profit (tantangan hari ke 92)
Selama Pembelajaran Jarak jauh baik guru maupun siswa membuat laporan kegiatan dengan mengirim foto. Beribu ribu foto terkumpul selama kurang lebih empat bulan. Berbagai gaya belajar bisa terlihat dari foto yang dikirim siswa. Ada siswa yang belajar dengan gaya santai sambil rebahan, ada yang serius. Ada yang mengenakan baju seragam ada yang pakai baju bebas. Ada yang didampingi orangtua ada yang mandiri. Seru juga melihat foto foto mereka.
Yang tak kalah seru ketika melihat foto guru-guru. Guru harus juga membuat laporan aktivitas harian. Bahkan selama dua minggu terakhir ini, guru diminta mengenakan seragam seperti ketika mereka hadir disekolah. Bahkan guru harus berfoto dengan time stamp. Lucu tapi karena ini aturan kamipun mengikutinya.
Banyaknya foto yang terkumpul menggelitik guru untuk membuat video. Kumpulan foto berubah menjadi kumpulan video yang indah. Indah untuk dilihat indah pula untuk dikenang. Bahkan kami mengajak guru dan siswa untuk menbuat karya yang lebih bagus dengan melombakan video klip yang mereka buat. Luar biasa. Salah satu hikmah pandemic adalah munculnya berbagai karya seni yang dibuat oleh guru maupun siswa.
Ternyata covid bisa berubah menjadi profit. Selamat berkreasi bapak dan ibu guru serta siswa siswai.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar