Khataman Al-Quran
Di sekitar tempat tinggal saya,khataman Al-quran adalah hal yang biasa.Bagi sebagian orang islam Khatam al-quran merupakan anugerah dari Alloh SWT.Betapa tidak,anak sejak kecil dengan susah payah kita ajari membaca al-Quran ,dari yang belum pernah mengenal huruf hijaiyah sampai lancar membaca Al-quran. Orang tua mana yang tidak bangga melihat anaknya sudah pandai membaca Al-Quran.Apalagi sudah tamat hingga 30 jus.Sebagai rasa syukur itu,maka biasanya diadakan doa bersama atau selamatan.
Begitupun dengan tetangga saya Bu Nurul hari ini. Tiba-tiba di message saya ada undangan untuk hadir dirumahnya jam 14.30 WIB.Dia mengadakan tasyakuran untuk putrinya yang baru saja khatam Al-Quran.Icha namanya.Ini adalah khatam Al-Quran untuk pertama kali baginya.
Setelah istirahat sebentar,saya lihat waktu menunjukkan pukul 14.15 p.m.Segera saya ganti baju dan langsung meluncur ke sana.Sampai di sana ternyata belum ada undangan yang datang.sambil menunggu undangan lain datang,saya menghibur diri dengan whattaapan saja.Tidak berapa lama kemudian,satu demi satu mereka pada datang.Alhamdulillah,bisa segera dimulai nih acaranya.
10 menit berlalu,semakin banyak yang hadir.Tibalah saatnya acara dimulai.Begitu masuk rumah makanan sudah siap semua.ada buceng,nasi,ingkung, dan beberapa piring lauk menemani. Dan sebagian makanan sudah dikemas dalam kerdus untuk bingkisan saat tamu pulang.Meskipun sederhana tapi sudah membuat senang si Icha.
Acara pertama adalah pembukaan sekaligus pencerahan tentang keutamaan khatam Al-Quran,diteruskan dengan membaca jus Amma,lalu berjanji atau solawatan,doa,dan terakhir makan bersama.
Begitulah acara khataman sore ini.Mudah-mudahan dengan khataman ini,akan membuat siapapun khususnya Icha bisa meneladani sifat Rosullulloh SAW.Bukan hanya membaca Al-Quran tetapi bisa menerapkan ajaran yang ada di dalamnya.Aamiin.

Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar