Ternyata Ikut Tantangan Gurusiana Bikin Awet.
Karena ingin tetap bugar dan awet muda, mungkin kita telah mengalokasikan waktu kita beberapa jam dalam seminggu untuk berolah raga dalam rangka melatih tubuh kita. Kita melatih otot kita agar tetap lentur dan kuat, menjaga cairan sendi, serta sistem fisik dapat berjalan dengan optimal.
Tetapi, berapa waktu yang kita sisihkan untuk melatih atau mengolah otak kita? Tidakkah kita juga ingin otak ini awet?
Latihan otak bukanlah konsep baru. Ia dapat membantu kita untuk mengingat informasi, fakta dengan lebih cepat dan juga mempertajam fokus.
Bahkan kursus kilat olah otak dapat membantu orang dewasa meningkatkan kemampuan berargumen dan kecepatan berproses untuk 10 tahun setelah latihan berakhir, informasi pada situs https://medium.com.
“Kami sibuk, kami pengusaha. Kami melatih otak kami sepanjang hari!”
Meskipun demikian, menambah hanya sedikit rutinitas sehari hari dapat membantu kita menuai keuntungan dari latihan otak, dan tidaklah harus berupa item lain di dalam daftar kegiatan harian.
Masih pada situs yang sama, ada tujuh habit sederhana yang bisa diterapkan dalam rutinitas kita untuk mempertajam intelegensi kita.
1. Ikuti ide anda menelusuri berbagai hasil.
Bila kita diserang banyak ide, visualisasikan ide tersebut dengan cara yang berbeda. Jadikan itu sebuah habit mengolah ide. Jadikan pula sebagai habit untuk mempertimbangkan berbagai alternatif.
2. Sisihkan waktu 10-20 menits untuk aktivitas aerobic.
Akitivitas eurobic akan mengurangi resiko Alzheimer dan demensia sebanyak 60%, menurut John Medina, PhD. (See AARP.org.)
3. Lakukan percakapan yang memberikan stimulus.
Seni bercakap-cakap membutuhkan kita berpikir mandiri. Bercakap-cakap dengan orang yang lebih cerdas dari kita akan menjadi latihan yang bagus sekali untuk berpikir cepat, disamping kesempatan mempelajari sesuatu yang baru. Temukan orang yang menarik untuk diajak bercakap-cakap.
4. Belajarlah di kursus online
Komitlah untuk mempelajari sesuatu yang baru setiap hari. Lakukanlah di sela-sela waktumu. Jadikan itu sesuatu yang super, bermanfaat dan menyenangkan.
5. Beri otak anda istirahat
Kita tak mungkin aktif sepanjang waktu. Memberikan jeda kepada otak untuk berkativitas juga merupakan rutinitas.
6. Lakukan hobi
Melakukan hal yang kita senangi dapat membuat otak kita menjadi rileks, yang kemudian dapat mempertajam intelegensi kita.
7. Lihat, dengar dan pelajari
Cobalah memanfaatkan berbagai tipe media dalam hari-hari kita untuk mengkomsumsi informasi apakah melalui teks yang kita baca atupun video yang kita tonton. Kemudian pelajarilah.
Berdasarkan keterangan di atas, aktivitas yang ada di gurusiana merupakan pembentukan habit yang sangat bermanfaat untuk intelegensia kita. Ikut bertarung dalam tantangan gurusiana tak diragukan akan bikin awet...ya awet otak.
Batusangkar, 15 Februari 2020
#tantanganmenulisgurusiana (Hari ke-30)
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Mantap. Ikut bertarung dalam tantangan gurusiana bikin awet otak
Bahkan tak hanya awet otak, awet muda pun mungkin terjadi. Contohnya Bu Fit yang selalu kelihatan lebih muda dari usianya. Terima kasih Ylh berkunjung dan berkomentar. Barakallah, Bu Fit.
Alhamdulillah..., tulisan yang sarat manfaat nutrisi otak. Ikut tantangan gurusiana, tak diragukan dapat menstimulus intelegensia. Betul..., Bundo. Selsel saraf di otak kita , butuh latihan. Bagaikan pisau yang harus terus diasah.Jazakillah khoir untuk tulisan bergizi ini. Semoga Bundo dan keluarga sehat, bahagia, dan senantiasa dalam ridhoNya. Barakallah..., Bundo.
Mantap tips nya bu enggra... Semoga kita jd awet muda semua disini, hehe...
InsyaAllah bu Dian, kalau kita menikmati rutinitas menulis....otak awet, penulisnya juga ikutan awet muda..he he.. Terima kasih atas kunjungan dan komentarnya bu Dian. Sehat dan sukses selalu...
Owh, begitu yah Bund. Terima kasih motivasinya. Sukses selalu dan barakallahu fiik
Samasama Bu Vivi. Katanya memang begitu. Terima kasih atas kunjungan dan tanggapannya. Barakallahu fiik.
mantab...trimakasih kiat kiatnya..otak selalu bekerja dan aktif nih..artikel keren..mbuat saya awet tua deeh..
Jangan sampai awet tua lho pak Eko... Piagam emas diterima, semua yang ikut tantangan seperti remaja kembali.....ya otaknya...he he. terima kasih atas kunjungan dan komentarnya. Barakallah, pak Eko.
sama sama bu..tapi saya gak ikut..karena sudah bolong 2 x kali..ha.ha..