Eko yudha pranata

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
pelatihan menulis buku kreatif (T.1)

pelatihan menulis buku kreatif (T.1)

Pada hari selasa, saya mendapatkan perintah dari kepala sekolah untuk mengikuti pelatihan menulis buku kreatif. Saya ditugaskan untuk menggantikan Ibu Erina yang kebetulan hari itu sakit. Setelah mendapatkan perintah tersebut, saya langsung menghubungi panitian untuk mendaftar sebagai peserta pelatihan dan emmbayar biayanya. Tidak lupa juga mengurus surat perintah dan SPJ.

Saya berangkat pada hari rabu, 1 Maret 2023 pukul 06.00. saya berangkat sepagi ini dikarenakan perjalanan antara puger -  jember memakan waktu sekitar 90 menit jadi ada waktu cadangan 30 menit untuk melakukan absensi online disekolah dan antri mengisi bensi di SPBU. Saya sampai di aula diknas jember jam 07.40.

Pada saat saya sampai di aula, hal pertama yang saya tangkap adalah kuris untuk peserta yang terlihat lebih sedikit dari yang saya kira. Pada pelatihan-pelatihan atua diklat yang pernah saya ikuti, pesertanya mencapai ratusan orang sehingga jumlah kursi peserta yang hanya puluhan agak mengagetkan saya.

Acara dimulai pada jam 9 lebih. Meskipun acara dimulai terlambat lebih dari 1 jam, saya tidak merasa aneh, karena sebagai warga indonesia, saya sudah terbiasa dengan budaya jam karet, meskipun disekolah budaya tersebut jarang ditemui karena jadwal bel sekolah yang sudah diatur otomatis oleh komputer.

Hal yang membuat saya merasa aneh adalah panitia tidak memberikan kit menulis seperti buku dan alat tulis. Biasanya pada acara pelatihan atau diklat, peserta diberikan alat tulis dan materi berupa hard copy begitu peserta mengisi daftar hadir. Semoga saja masalah kecil ini hanya terjadi pada hari pertama pada pelatihan dan tidak ada lagi masalah pada hari kedua.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

tulisannya bisa menjadi kritik membangun untuk panitia penyelenggara

02 Mar
Balas

Salam literasi..

02 Mar
Balas



search

New Post