Pergi ke Museum
Di hari libur, seorang lelaki pergi ke museum.
Ada yang ingin dikenangnya kembali,
cerita-cerita tentang kampung halaman
yang sebagian terbang dari ingatan.
***
Pada salah satu ruang,
potret-potret seperti tak lelah bercerita.
Tentang bocah-bocah mendengarkan radio.
Ada nyanyian tentang hewan, kembang,
dan persahabatan yang selalu dinantikan.
Tentang sungai kecil yang mengalir.
Tempat bocah-bocah bermain.
Melarungkan perahu kertas
yang mereka cipta.
Tentang bulan yang datang dengan tubuh sempurna.
Suka cita lahir dari wajah mereka.
Hingga terbawa dalam tidurnya.
***
Ketika tubuh hari makin menua,
ia kembali menuju istana tercinta.
Di sana, ia berbagi kisah
kepada penerus silsilah
tentang kampung halamannya
semasa ia kecil dulu.
Bandarlampung, 16092020
#TantanganGurusiana
#Tantangan Menulis Hari ke-133
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Mantul pak ... Sukses selalu ...
Bu Elyta, terima kasih apresiasinya. SeSeh dan sukses selalu.
Sehat dan sukses selalu.
Puisi yang keren pak
Bu Sofia, terima kasih apresiasinya. Sehat dan sukses selalu buat Ibu.
Puisi keren Pak Edi. Mantab.
Pak Edi, terima kasih apresiasinya. Sehat dan sukses selalu.
Puisi kenangan indah...salam sukses,pak
Bu Cicik, terima kasih apresiasinya. Sehat dan aukses selalu.
Tulisan yang bagus banget Bapak, .. salam literasi.
Terima kasih apresiasinya, Bu Sri. Sukses selalu, Bu. Salam literasi kembali.