Merekam Layar HP dengan Master Record
Merekam Layar HP dengan Master Record
#Tantangan Gurusiana
#Hari ke 73
Pada tulisan saya hari ke-59 saya menulis tentang Merekam Layar Destop Menggunakan Bytescout Screen Capturing.
Kali ini saya masih menulis tentang perekam layar namun saya menggunakan HP Android sehingga alat untuk merekam layar nya pun berbeda dari alat perekam layar desktop.
Adakalanya saat ingin menjelaskan langkah-langkah suatu pembelajaran, materi atau tutorial tertentu, kadang kita tidak sedang menggunakan komputer atau laptop, sementara harus menyelesaikannya segera dan mengimpormasikan pada orang lain. Untuk itu kita bisa gunakan ponsel dan manfaatkan aplikasi master recorder.
Di beberapa merek ponsel tertentu sebenarnya sudah ada aplikasi perekam layar hanya saja aplikasi bawaan tersebut tidak dapat mengedit hasil videonya.
Kelebihan Aplikasi Master Recorder adalah:
Dapat diunduh dan di-install secara gratis pada Play store. Untuk mengunduh harus secara online namun saat penggunaannya bisa secara offline.
Pengoperasiannya sederhana
Fiturnya lengkap, merekam, dan mengedit.
Hasil editan dapat didiekspor dalam bentuk MP4 dengan kualitas mulai dari.
Progresif scan disingkat p, merupakan resolusi vertikal video. Aplikasi ini memiliki pilihan yang gratis dan premium untuk gratis pilihannya: 240p, 360p,480p dan 720p. Dan yang premium adalah 1080p. Semakin besar angkanya, semakin bagus kualitas tampilan video.
Kemampuan FPS mulai 15 hingga 60 FPS, semakin tinggi FPS (Frem per second) maka video yang dihasilkan lebih halus atau smooth.
Kita bisa memilih mbps (megabit per second) data penggunaan internet yang dibutuhkan, mulai 1 Mbps hingga 12 Mbps.
Memiliki banyak fitur editing, Seperti : sunting, musik, tema, setelan.
Memiliki alat-alat seperti: kompres, memotong, mengedit. Dan apliksi lain jika ingin menambahkan dengan pihak ketiga (add) Filmix aplikasi editor profesional.
Selain merekam video dapat juga foto layar, gambar dan teks yang ditulis
Sedangkan kelemahan menggunakan master recorder ini adalah:
Adanya pariwara/iklan saat membuka aplikasi, tetapi saat berlangsung pengoperasiannya tidak ada lagi.
Tidak dapat merekam video internal saat menggunakannya merekam video eksternal.
Hanya dapat merekam salah satu audio saja, saat audio eksternal menyala, maka audio internal tidak aktif.
Langkah-langkah menggunakan Master Recorder adalah:
Download dan install pada playstore
Buka aplikasi tersebut yang tersimpan di layar ponsel
Akan tampak tampilan dashboard pertama berupa fitur: video, gambar, dan alat dan layar mengambang berupa: mulai merekam pada ikon bulat merah 🔘, home atau Dasbor dengan ikon rumah 🏠, Menulis pada layar dengan ikon pena 🖍️ dan alat merekam berupa ikon tas dengan pilihan kamera, watermark pribadi, tema, dan screenshot.
Atur setelan video yang akan kita buat dengan cara klik tiga garis horizontal di sebelah kiri.
Pilih pengaturan video : orientasi, resolusi, FPS, lokasi penyimpanan, merekam audio.
Mulai merekam layar ponsel Anda dengan cara tekan tombol bulat merah.
Untuk dapat mematikan rekaman layar bisa tekan ikon garis 2 vertikal tanda stop atau menggoyang HP dua kali.
Setelah mendapat video hasil rekam layar ponsel, jika diperlukan kita dapat melanjutkan dengan mengedit video Seperti nama file, dan menyunting video tersebut. Banyak fitur editing, silahkan pilih sesuai kebutuhan
Untuk menyelesaikan video dapat dieksport pada perangkat ponsel atau aplikasi lain yang kita gunakan seperti WhatsApp, youtube, dan sebagainya.
Demikianlah ulasan saya tentang penggunaan Master Rekorder untuk merekam layar ponsel. Semoga tulisan ini bermanfaat bagi semuanya dan dapat dijadikan inspirasi membuat konten video menggunakan HP Android. Amin ya robbal alamin. Terima kasih atas apresiasi dan extensionnya. Wa'alaikum salam warahmatullah wabarakatuh.

Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
terima kasih Bu atas ilmu yg diberikan
Sama-sama Bu Ririn. Terima kasih juga atas apresiasinya
Sangat bermanfaat .trmksh ilmunya bu sitti
Sama-sama Bu Melti. Terima kasih juga atas apresiasinya
Terima kasih Pak