Kucing oh Kucing
"Ummi kenapa tidak suka kucing sih?" tanya si sulung sore ini.
Dalam hati aku bingung jawaban apa yang harus aku pilih, padahal aku tahu betul Rosululloh saja menyayangi kucing. Sedangkan aku?
" Kenapa Mi?" pertanyaan yang diulang Kaka melihatku diam saja.
" Ya..karena apa ya" gumamku sekadarnya.
Lalu tiba-tiba muncul siluet kucing dengan bulu dan misainya yang membuatku merinding. entah kenapa sejak kapan aku kurang respek dengan kucing tak ku tahu pastinya. namun rasa enggan ku menebal saat anakku yang belum genap dua tahun pulang bermain dan mendapati tangannya berdarah dan ada bekas cakar disana. Menurut si mba yang momong gegara si sholehku di dekat teman yang sedang menggoda dan anakku yang kena batunya. Belum lagi kisah kerja bakti mencuci ulang baju gegara kamar setrika disinggahi kucing entah milik siapa dan meninggalkan kotorannya. Atau setiap pagi rumput depan rumah sering kutemui jejak kucing dan kotorannya. Dan...masih banyak lagi kenangan meski aku tak mememelihara kucing namun aku merasakan dampaknya.
"Itu suara si Black" tetiba anakku berucap dengan bahagia membuka jendela saat didengarnya suara kucing di halaman depan. "Black itu Mi yang melahirkan di atas yang waktu itu Kaka naik genting itu lho Mi. Ada tiga anaknya. Si Kitty itu anaknya yang sekarang dipelihara Mba Kanaya. Yang dua entah kemana. Black juga lama ga kelihatan Mi" ceritanya lebih lanjut.
" Lho kok ga cerita kalau waktu itu naik genting buat lihat kucing, katanya lihat pemandangan aja?" selidikku.
"Kan Ummi ga suka kucing" jawabnya santai.
Astagfirulloh, maafkan aku ya Allah entah kapan aku mau berdamai dengan makhluk ciptaanmu itu.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar