Dewi Ratih

Dewi Ratih, Guru Bahasa Inggris di MTsN 6 Kota Padang, buku perdana d Media Guru berjudul, ”Sayang, Ku Ikhlaskan Kau Pergi” .Menulis menjadi sebuah ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Pepatah Minang Tentang Jaga Lisan, Hari ke 115

Pepatah Minang Tentang Jaga Lisan, Hari ke 115

#Hari ke 115#

Pepatah Minang Tentang Jaga Lisan

Terima kasih kembali pada semua sahabat Gurusioner yang mau bertamu ke blok ku ini. Pada kesempatan kali ini, aku ingin membahas sebuah pepatah Minangkabau yang berisi pesan untuk berhati-hati dalam berkata.

Pepatah Minang banyak mengandung nasihat untuk siapapun, anak-anak hingga orang tua, laki-laki dan perempuan , baik itu masyarakat biasa ataupun yang berstatus sosial tinggi seperti pejabat dan pemimpin. Pepatah Minang berisi tentang pergaulan hidup antara sesama,baik secara individu atau dalam kelompok mulai dari keluarga hingga ke tengah masyarakat

Pepatahnya adalah sebagai berikut :

“Barundiang siang caliak-caliak, mangecek malam agak-agak”

Arti pepatah di atas adalah Berbicaralah dengan penuh hati-hati dan jangan menyinggung orang lain.

Lidah memang tidak bertulang. Kalau sudah berbicara sulit untuk dikontrol, berbicara kian kemari tanpa mempedulikan orang disekitarnya. “Mulutmu hariamaumu yang siap menerkan mu”. Ini juga salah satu kata mutiara yang menyuruh seseoranguntuk menjaga lisan. Jangan sampai perkataan yang di ucapkan akan mendatangkan lawan yang akan menyerang diri dan mencelakakan kita.

Rasulullah SAW bersabda :

Barang siapa beriman kepada Allah dan hari akhir hendaklah berbicara yang baik-baik atau diam saja. ( HR. Bukhari )

Pada hadist diatas kita juga dianjurkan untuk berkata yang baik, artinya kata yang menyejukkan hati orang yang mendengarnya, kata yang bisa memberi motivasi untuk maju, kata yang akan mengobarkan semangat untuk bangkit dari kesedihan atau kekecewaan. Bukan kata–kata yang menimbulkan gesekan sehingga menimbulkan api kemarahan, bukan kata-kata hinaan yang akan mematikan harga diri dan semangat.

Sebuah perkataan yang sudah dikeluarkan sulit untuk ditarik lagi. Dia akan meninggalkan bekas yang sulit untuk dihapus. Sakitnya lebih pedih dari luka akibat sebuah pisau. Sulit untuk disembuhkan dan akan membekas lama. Oleh karena itu jagalah kata-kata yang akan dikeluarkan , jangan sampai melukai seseorang.

Diam adalah sebuah pilihan akhir jika seseorang tidak mempunyai kebaikan dan kebenaran untuk dikatakan. Namun, apabila sesuatu yang akan dibicarakan bisa mendatangkan kebaikan dan menyelesaikan masalah orang lain, maka diam bukanlah pilihan terbaik.

Berhati hati bicara sebaiknya itu selalu diingat. Perkataan yang sifatnya hanya dianggap guyonan bisa membuat orang lain tersinggung. Pernah kejadian di Madrasah, uang sertifikasi kami cair agak lambat dari biasanya. Beberapa teman termasuk aku mulai resah menunggu. Sehingga banyak yang mulai bertanya-tanya satu sama lain menanyakan kapan tunjangan sertifikasi itu keluar. Tiba –tiba ada yang berkata , “Kalau saya sih tidak pernah menunggu-nunggu kapan uang itu mau cair. Kapan keluar tidak masalah bagiku”

Memberikan pernyataan seperti itu ditengah teman-teman yang sangat mengharapkan cairnya uang sertifikasi. Aku merasa ada kearoganan dalam pernyataan tersebut. Seolah-olah mengecilkan orang lain dan menunjukkan bahwa dia tidak mengharapkan uang tersebut. Pernyataan itu mungkin awalnya adalah sekedar guyonan, tapi tidak semua orang yang akan menganggap itu sekedar gurauan. Dalam kasus seperti ini sebaiknya seseorang tidak perlu mengatakan apa-apa atau baiknya diam saja

#

Pergi ke pasar membeli kain

Kain terbuat dari sutra

Daripada menyakiti orang lain

Lebih baik tidak bicara

#

Padang, 5 Juni 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Bagus bgt bu. Mantap

05 Jul
Balas

Terima kasih ya bu Sri....pengunjung blok ya paling setia , semoga kesehatan selalu menyertai ibu s

06 Jul

Hm..mantul uraiannya..

05 Jul
Balas

muantap...busukses

06 Jul
Balas

Good sekali tulisan NI.sangat mendidik sekali.

06 Jul
Balas



search

New Post