Dewi Ratih

Dewi Ratih, Guru Bahasa Inggris di MTsN 6 Kota Padang, buku perdana d Media Guru berjudul, ”Sayang, Ku Ikhlaskan Kau Pergi” .Menulis menjadi sebuah ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Mampet,Hari ke 401

Mampet,Hari ke 401

#Hari ke 401#

By. Dewi Ratih

Mampet

Mampet alias tersumbat adalah situasi yang membahayakan terhadap yang menghadapinya. Mampetnya aliran darah di dalam tubuh akan menimbulkan penyakit jantung yang berakibat fatal bagi jiwa jika suatu saat menyerang tiba tiba. Akibatnya jiwa bisa melayang.

Kalau cinta yang mampet alias tidak bersambung atau bertepuk sebelah tangan juga bisa menimbulkan akibat yang fatal. Berapa banyak kisah yang didengar dan dibaca, gara gara ditolak cinta seseorang bisa bertindak nekad sampai menghabisi nyawa orang yang menolaknya. Tidak hanya itu ada yang sampai menghilangkan nyawanya karena cintanya tidak kesampaian . Rumah sakit jiwa juga banyak menerima korban orang orang yang menderita gangguan kejiwaan karena cintanya tidak tersambung dengan seseorang yang menjadi idamannya.

Mampetnya rezeki atau financial seseorang juga berakibat tidak baik dan bisa mendatangkan prilaku kriminal. Penjambretan, pencurian, pencopetan hingga perampokan sebagian besar dilakukan karena factor masalah ekonomi dan tidak adanya pendapatan yang pasti untuk memenuhi kebutuhan sehari hari. Walaupun ada juga yang melakukannya untuk memperkaya diri secara cepat, namun pada dasarnya tindakan kriminal itu disebabkan oleh kurangnya pendapatan atau tidak ada penghasilan sama sekali.

Kalau otak yang mampet alias tidak bisa mikir , akibatnya beda lagi. Otak yang mampet mengakibatkan seseorang berfikiran lemot dan lambat memberikan respon terhadap orang lain.

Bagaimana akibatnya jika saluran air di kamar mandi yang mampe alias tersumbat. Walau tidak akan menyebabkan kematian atau korban jiwa, namun tetap saja saluaran air yang mampet akan membuat si pemilik rumah terganggu. Air tidak mengalir dengan lancar dan akibatbya akan tergenang di lantai dasar kamar mandi. Kalau sudah meluber seperti itu, kegiatan rumah tangga pasti juga terganggu. Saluran air kran tiba tiba saja menggenang di lantai dapur karena meluap. Air tidak bisa mengalir dengan cepat menuju saluran pembuangan. Akibatnya melimpah keluar jika tidak hati hati.

Saluran air di kamar mandi utama di rumahku sedang bermasalah. Air buangan bekas cucian menggenang lama di lantai kamar mandi . Air tidak langsung keluar melalui saluran pipa air. Baberapa macam usaha sudah kami lakukan untuk mempercepat air keluar ke arah saluran pembuangan, namun sampai saat ini belum ada jalan keluarnya. Hal ini membuat aku harus bekerja keras mengeringkan lantai kamar mandi dari genangan air .Baru hal itu yang bisa aku lakukan.

Kata mampet telah membuat banyak orang menderita. Ada yang mengalami gangguan jiwa, bertindak kriminal, menghilangkan nyawa sendiri dan juga jiwa orang lain. Walaupun saluran air yang mampet kelihatannya tidak berakibat fatal seperti yang lainnya, namun tetap saja hal ini sangat mengganggu dan jika saja masalah saluran mampet ini tidak segera diselesaikan akibatnya bisa lebih parah dan bisa menimbulkan penyakit darah tinggi dan stress berkepanjangan.

#

Padang, 1 Agustus 2021

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post