Dewi Ratih

Dewi Ratih, Guru Bahasa Inggris di MTsN 6 Kota Padang, buku perdana d Media Guru berjudul, ”Sayang, Ku Ikhlaskan Kau Pergi” .Menulis menjadi sebuah ...

Selengkapnya
Navigasi Web

Gara gara Dirumahkan, Hari ke 400

#Hari ke 400#

By Dewi Ratih

Gara gara Dirumahkan

Sudah  setahun lebih Uni Neti tidak bekerja. Pekerjaanya sebagai pegawai  di sebuah warung koperasi sekolah  harus diberhentikan sampai batas waktu yang tak bisa ditentukan. Alasannya waserda ditutup karena ssiswa disekolah tersebut dirumahkan alias belajar secara daring. Konsumen terbanyak  yang tadinya adalah siswa ,sekarang harus belajar dari  rumah. Otomatis warung koperasi sepi pelanggan kecuali beberapa guru saja.

Sepi pembeli, pada akhirnya juga mengakibatkan berkurangnya pendapatan koperasi. Dengan alasan tersebut pengurus dan anggota koperasi  sepakat untuk merumahkan dua pegawai , karena koperasi tidak sanggup membayar gaji mereka. Jadilah  Uni Neti dan seorang temannya  mau tak mau menerima keputusan tersebut. Selama berbulan bulan uni Neti menunggu panggilan beharap akan bekerja lagi. Rindu dengan suasana warung yang biasanya ramai dikunjungi siswa dan bergurau dengan warga sekolah lainnya.

Pagi ini Uni Neti bergegas ke kamar mandi . Tidak seperti bisanya , pagi pagi sekali dia sudah kelihatan rapi dengan pakaian dinas kerjanya. Dengan sebuah tas ditangan dan sedikit bekal siang seperti biasanya , Uni Net mulai bergerak ke arah rak sepatu. Sebelum sampai di rak , tiba tiba kakinya terpeleset dan dia terjatuh di lantai. Sebelum sempat menyadari , seseorang mengguncang tubuhnya sambil berkata” ada telepon dari Sekolah “. Uni Net membuka HP dan menemukan sebuah pesan, “ Koperasi belum jadi dibuka karena belajar Daring di perpanjang “.

# Padang, 31 Juli 2021

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post