Jangan tinggalkan SAGUSABU Jakarta IX
Tak ada kata telat dalam menulis, ayuk menulis. Pintu terbuka lebar dalam tantangan menyebar virus kebaikan ini. Yang sebelumnya ada dalam angan-angan menghayal memiliki buku solo, sekarang bisa kalian wujudkan di kelas SAGUSABU JAKARTA IX. Dua hari kami mengikuti kegiatan tersebut Rabu dan Kamis, 22 dan 23 Januari 2020 di IPMI Jakarta. Tentu tak mau dilewatkan dua hari yang lalu, karena acaranya sangat interaktif, ini sangat ku tunggu-tungu. Selain Widyaiswaranya sangat ok yaitu bunda Istiqomah dan motivator kita ibu Yuli tak lupa ucapan terimakasih kepada Ketua panitia ibu Hj Siti Patonah, Media guru, khususon madrasahku yang telah memberi izin mengikuti pelatihan ini.
Tentu banyak ilmu yang didapatkan selain ilmu menulis yang kriuk, unik dan terpenting sesuai aturan kaidah bahasa yang benar. So, agar keren tulisan kita, disana kita sangat terbimbing oleh WI nya. Bu Isti selalu membangkitkan semangat menulis, dimulai materi yang detail, jelas tentu penyajiannya membuat setiap peserta tidak mengantuk. Karena beliau dapat membangun suasana yang harmonis dan sistemis. Tak ada yang terlewatkan setiap sesinya, tak terasa waktu dua hari belajar di kelas Sagusabu Jakarta IX sangatlah inspiratif karena yang dirasakan. Ilmunya terus membukakan pikiran kita, karena yang kita lakukan masihlah jauh dan banyak yang perlu dilatih dalam menulis yang seru, tidak membosankan serta menghibur. Semoga saja bisa terwujud cita-citaku untuk berkarya menjadi buku solo perdana ini.
Tak tertinggal pula, di sini pun peserta pesertanya semangat sehingga selalu menambah energi positif bertemu sahabat- sahabat guru penulis super. Sukses yah teman -teman!
"Ayuklah percaya kita bisa menulis", yang lain bisa kenapa kita tidak?
"Jangalah kalah karena malas , tumpukkan alasan." kata Bu Yuli.
Belajar komitmen sangatlah perlu, tumpahkah menulis dengan rasa hati dan niatkan untuk ibadah mulia kita.
Insya allah menjadi ladang berkah, kita pun akan mendapat pahala yang tak habis karena hasil tulisan kita akan dibaca bermanfaat tentu untuk orang lain.
Dewi Astuti MTs N 6 Jakarta

Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Keren bu Dewi
Mantap bu, lanjutkan