Cicik Rahayu

Saya hanya seorang guru biasa. Mengajar di sekolah swasta Surabaya. ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Kartu E-Toll
Shopee

Kartu E-Toll

Pembangunan Indonesia kini makin pesat, terutama pada bagian infrastruktur. Pembangunan jalan tol sudah merambah hingga luar jawa. Sayang, penggunaan jalan tol belum digratiskan, alias masih berbayar. Namun demikian, banyak pengguna memanfaatkan fasilitas tersebut. Dulu pembayaran cash, sekarang menggunakan non cash dengan kartu E-toll.

Nampaknya pembayaran menggunakan kartu berisi uang lagi booming. Demikian pula penggunaan kartu E-toll. Kemarin saya naik angkutan feeder, membayar dengan kartu E-toll. Kini banyak tempat yang pembayarannya menggunakan kartu E-toll, diantaranya bandara Juanda Surabaya.

Pengunjung yang masuk area bandara Juanda, per 1 April 23 harus membayar menggunakan kartu E-toll. Pembayaran menggunakan E-toll diberlakukan saat pengunjung mau keluar area bandara. Banyak pengunjung yang terjebak, bisa masuk tapi ga bisa keluar area bandara karena ga bawa kartu E-toll. Kok ngaturnya gitu, yaa… .

Nampaknya kartu E-toll kini harus dimiliki siapapun, punya mobil atau gak, lewat jalan tol atau ga. Jangan-jangan mau masuk ponten umum bakal pake E-toll juga. Haha… . Salam bahagia.

SBY060423

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantap mbak.. Jangan-jangan nanti mau masuk WC umum jiga sudah pake kartu E-WC.. hahaha... Sukses selalu

06 Apr
Balas

Hehe.... Ulasan yang informatif. E-toll saya ga tahu ke mana ni. Jarang dipake karena daerah saya masih jalan biasa ahaha....

08 Apr
Balas

Di bandara Adi Sumarmo Boyolali juga sudah diberlakukan.Sekarang naik motor sak tekane tak takut terlambat. Terima kasih telah setia mengunjungi sriyonospd.gurusiana.id untuk SKSS dan berbagi kebaikan.

06 Apr
Balas

Luar biasa Bunda penuh inspirasi dan mencerahkan

06 Apr
Balas

Mantap banget, sukses selalu untuk Ibu

06 Apr
Balas

Waduh makin ribet aja, tetapi mau tidak mau harus punya ya Bu Cicik

07 Apr
Balas

Hidup di era digital,semuanya jadi lebih muda,yg penting cukup saldo ya Bu e

06 Apr
Balas

Bukan hanya di matahari atau di mall yang menggunakan uang elektronik.

07 Apr
Balas

Yg ga pke E-toll msk kls bunda.

06 Apr
Balas

Betul bu Cicik, selain di atm kita juga perlu memperhatikan saldo e-tol.

06 Apr
Balas

Betul bu Cicik, selain di atm kita juga perlu memperhatikan saldo e-tol.

06 Apr
Balas

Ha ha ha....E-Tollisasi di segala ruang...ya Bund. Betul kini harus punya kartu E-TOLL. Walau yang lewat Toll hanya si Komo. Salam sehat selalu. Sukses

06 Apr
Balas

Di bandara Minang Kabau beberapa waktu lalu kami masuk pakai E-toll, kartunya dibawa terbang ke p.jawa oleh anak, akhirnya gak bisa keluar dan beli lagi plus denda....Tapi bagus ya Bu ...kita tak pakai uang tunai lagi.

06 Apr
Balas

Sudah zamannya pakai uang elektronik meski kadang merepotkan. Ulasan yang menarik. Semoga sehat dan sukses selalu untuk Bunda Cicik.

06 Apr
Balas



search

New Post