Horok-Horok Makanan Khas Jepara (38)
#Tagur 38
Kabupaten Jepara, bukan hanya ukiran kayu, tenun ikat dan kerajinan rotannya dan para pemimpin pejuang perempuannya yang gagah berani, yang layak diacungi jempol. Masih ada kreativitas warga Jepara yang bisa mengolah sumber daya alam sebagai bahan pangan pengganti beras, Horok-horok namanya. Makanan bertekstur agak kenyal terbuat dari pati (tepung) aren yang dahulu banyak tumbuh di daerah Jepara. Oleh warga, daging batang pohon aren dipasah dan ditumbuk menjadi serbuk, kemudian direndam ke dalam air dan disaring diambil sari patinya untuk dijadikan tepung.
Zaman dulu, tepung aren yang telah dikeringkan dan disimpan sebagai bahan persediaan makanan hingga berbulan-bulan sebagai pengganti beras.
Namun sekarang horok-horok tidak lagi sebagai makanan pengganti nasi, tapi pendamping bahkan camilan.
Makanan tersebut sangat mudah beradaptasi dengan lidah siapa pun.
Dibuat minuman bersama santan kelapa, segerrr...
Ditemani taburan kelapa agak muda, hemmm gurihnya...
Disandingkan dengan lauk sate krecek bumbu kacang, mantap...
Dipadu sayur dan bumbu pecel, asiikkk…..rasanya.
Dan yang paling maknyus jika horok-horok dicemplungkan ke dalam kuah bakso, bener-bener luar biasa sedapnya.
Horok-horok yang kualitasnya bagus kelihatan bening, kenyal dengan butiran-butiran kecil mirip steorofom. Memang murah meriah harganya, lima ratus rupiah sudah dapat satu bungkus.Bisa dijumpai di pasar-pasar tradisional, warung bakso, warung pecel dan kedai minuman. Biasanya terbungkus dalam daun jati atau pisang sehingga makin menambah sedap
Bila kalian melancong ke Jepara jangan lupa mencicipi kuliner daerah yang unik ini. Sentra pembuatan horok-horok berada disebelah utara desa saya Kalinyamatan, atau tepatnya di 5 km ke arah barat dari pusat kerajinan tenun ikat Troso Pecangaan Jepara.
**Catur Ratna**
Kalinyamatan, 18 Mei 2020
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Maknyuus bu.....
Geh bu....
Tunggu saya di sana...heheSalam kenal Bu catur....
Siap bu....salam kenal juga...
Boleh juga nich
Sy tunggu....mlancong di jepara