Anakku Harapanku
Menjadi orang tua adalah sebuah anugerah terbesar yang diberikan Allah SWT kepada kami. Alhamdulillah, kami dikaruniai empat orang anak yang baik dan sehat. Keempatnya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Namun keempatnya membuat hati kami gembira, menjadi penyejuk hati dan mata kami. Mereka kami besarkan dengan penuh kasih sayang. Kami berusaha menjadi orang tua yang terbaik bagi mereka.
Kami selalu berusaha memberikan makan dan lainnya dari rezeki thoyib dan halal. Dengan harapan agar makanan yang diserap oleh tubuh mereka adalah yang baik, sehingga memudahkan mereka untuk dididik dan diarahkan menjadi baik. Kebutuhan akan pendidikanpun kami usahakan yang terbaik. Tidak hanya pendidikan umum saja, namun juga pendidikan agama yang lebih penting lagi, sebagai kendali dan pegangan mereka kelak dalam mengarungi hidup ini. Selaras dengan doa kita yang senantiasa meminta kebaikan dunia dan akhirat.
Sebagai orang tua, kami juga selalu mendoakan yang terbaik bagi anak-anak, semoga kelak dia menjadi apapun cita-cita mereka, yang terpenting adalah menjadi orang yang bisa bermanfaat bagi masyarakat bangsa dan negara. Namun semua itu tidak mudah, terkadang ada air mata, ada emosi, dan lainnya. Aku sadar bahwa mereka perlu sebuah proses, agar tau mana yang baik, tentu mereka harus tau apa itu buruk. Apapun yang kalian alami nantinya, semoga kebaikan dan ridho Illahi senantiasa mengiringi langkah kalian anak-anakku. Doa kami selalu untuk kalian, karena kalianlah harapan kami yang nantinya selalu kami harapkan doanya jika kelak kami sudah berpulang kepadaNya.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Bahagia selalu bersama keluarga,salam literasi
Aamiin, terima kasih bapak.. Salam literasi..