TEMAN PALSU
# Tantangan menulis Gurusiana hari ke 4 tanggal 14 Agustus 2022#
Memeluk dengan kehangatan dendam yang keras
Menjerumuskan kedalam kejurang kebencian
Memuji didepan tapi menikam dibelakang
Teman palsu yang sadis
Tak ada kedamaian dalam ketulusan
Hanya kegelisahan dalam kegelapan
Menunggu kehancuran sahabatnya
Menceritakan kebusukan temannya
Jangan sampai ketahuan membusukkan
Karena akan mencemarkan hubungan
Tapi sebenarnya semua adalah adu kepentingan
Semua akan menjadi nyata dalam keretakan
Gelisah hati dalam pertempuran batin
Hanya kecemburuan dalam dengki
Keretakan jiwa yang terluka dalam kepahitan
Pahit kehidupan yang tersakiti
Hanya kedunguan dalam ketololan kata
Lidah gosong dalam semburan benci
Kemarahan dalam kebohongan besar
Jembatan hati yang patah dalam kepalsuan
Goresan kehidupan yang terluka parah
Menyembunyikan kepahitan dalam kebohongan
Dengan kekonyolan hati yang gelap
Hitamnya jiwa yang kalah dalam kebenarannya
Dendam kebencian dalam kebohongan jiwa
Merobek kedamaian dengan kebencian
Menggores bahagia dengan kekotoran hati
Menutup pintu jiwa yang tersakiti
Lembutnya jiwa yang retak karena kegagalan
Ketika kehidupan sangat terluka parah
Tak lagi ada harapan dari jiwa
Tanpa bahu yang kuat untuk bersandar
Tiada telinga yang siap untuk mendengar
Hati yang kuat menyimpan luka
Kantong jiwa yang tidak berbatas kepedulian
Gerah mendengar suara kesombongan
Keangkuhan dan jumawa yang merendahkan orang lain
Warna kesombongan diri yang menjijikkan
Pamer kekayaannya yang tidak nyata
Hanya kesombongan dengan tinggi hati
Patah hati yang terluka dalam pelukan jahat
Mimpi kelam dalam kesendirian
Kesepian tanpa ada telinga mendengar curahan hati
Kemarahan dengan semburan dendam
Keangkuhan jiwa orang yang lelah
Gelap jiwa yang tidak pernah berhenti mendamba
Hanya iman dalam hidup
Doa yang penuh pengharapan
Tidak akan menyerah atas ketidaknyamanan
Harus berani berjuang menyembuhkan luka
Menyenangkan hati dengan kekuatan iman
Tak ada yang mustahil bagi Tuhan
Semua indah pada waktunya.
Balimbingan, 14 Agustus 2022

Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Puisi yang indah
Terima kasih Ibu.