SENDAL JEPIT KUNING
# Tantangan Menulis Gurusiana hari ke 73 tanggal 24 Maret 2022#
Sendal jepit dalam plastik
Plastik bening diatas lemari
Perjuangan dengan doa terbaik
Menunggu keajaiban yang dinanti
#########################
Sandal jepit hadiah terindah
Nyaman dipakai saat santai
Berpikir positif selalu berserah
Meraih kemenangan dalam hati
###########################
Sandal jepit mengalami kaki
Kaki berjalan diatas batuan
Memang hidup keras sekali
Membutuhkan doa dan perjuangan
##########$###$##$##$$$#
Sandal jepit harganya murah
Dibeli dipasar atau warung
Masa depan yang cerah
Diraih dengan semangat berjuang
####$$#################
Sandal jepit berbahan karet
Tahan dipakai dalam air
Memeluk mimpi dengan erat
Meraih kemenangan yang besar
##########################
Sandal jepit dicuci bersih
Direndam dalam air sabun
Menjadi pribadi yang ramah
Berkarakter baik dan menawan
###########################
Sandal jepit rusak talinya
Rusak karena sudah usang
Manusia yang baik hatinya
Memupuk cinta untuk berjuang
$########################
Sandal jepit mengawali kehidupan
Memberikan kekuatan untuk berusaha
Kekuatan jiwa penuh perjuangan
Merenda kehidupan penuh cinta
############################
Balimbingan,24 Maret 2022

Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar