JENUH
#Tagur 15/365#
Segala sesuatu yang bersifat rutin memang pada saat tertentu membuat kita menjadi jenuh. Rutinitas hidup terkadang membuat kita bosan. Pada saat kejenuhan dan kebosanan menerpa, kadang memang kita tidak sedang berbicara tentang semangat. Namun yang terbaik adalah sejenak beristirahat. Menyusun kekuatan, tenaga, dan energi baru untuk dapat berjalan lebih cepat dari sebelumnya.
Seperti halnya mengikuti tantangan menulis tanpa jeda 365 hari ini. Perjalananku belum seberapa, baru beberapa langkah namun kejenuhan dan kebosanan sudah melanda hati dan pikiranku. Biasanya aku lebih sering menulis dipagi hari dan punya banyak ide untuk ditulis. Namun dua hari ini aku merasa malas-malasan, tidak bersemangat, tidak ada gairah untuk menulis. Pikiranku dipenuhi dengan pertanyaan, "Untuk apa sih ikut tantangan menulis kayak gini? Apa yang akan kamu capai? " Dan jawabanku adalah, "Tidak ada!"
Seharian aku gunakan waktuku untuk istirahat. Aku tidak memaksakan diri dan hatiku untuk menulis ketika belum siap. Aku beri sedikit waktu untuk diri dan hatiku istirahat. Rebahan atau tiduran sambil menikmati salah satu konten YouTube yang aku sukai yaitu tentang pendakian gunung. Aku mengenal channel The Slacker Hikers, Atap Negeri oleh Fiersa Bestari, Mas Ediz, Rikas Harsa, dll. Aku mencintai alam dan kelestarian alam, namun tidak bisa seperti mereka. Jadi cukup mendaki online saja hehehe...
Aku bisa memetik pelajaran dari konten YouTube tersebut. Bahwa untuk dapat mencapai puncak membutuhkan proses dan perjalanan panjang yang menguras energi atau tenaga, pikiran, juga hati. Jalan yang dilalui juga terjal berliku, naik turun, melewati tebing curam yang mengerikan, bahkan seakan-akan nyawa di ujung tanduk jika tidak fokus, tidak hati-hati alias sembrono dan yang pasti harus bisa mengalahkan ego.
Merasa cukup beristirahat, aku merasa tenaga, hati dan pikiranku berangsur-angsur pulih kembali. Semangat pun dengan sendirinya ikut kembali. Aku merasa cukup fresh untuk memulai kegiatan dan juga rutinitas yang akan aku jalani untuk hari- hari berikutnya, termasuk untuk tetap maju mengikuti tantangan menulis tanpa jeda 365 hari di Gurusiana.
So, ketika kejenuhan, kebosanan datang padamu, berhenti dan beristirahatlah sejenak. Jangan kamu paksakan untuk lanjut karena mungkin akan membuatmu sakit. Beri ruang dan waktu untuk hati, jiwa, pikiranmu menikmati hal-hal lain yang menarik bagimu. Kamu bisa mengerjakan hobimu berkebun, memasak, pergi makan di luar, piknik, nonton film, ketemu sahabat, dll. Tidak percaya? Coba saja!

Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar