ASNI FUROIDAH

Sebaik-baiknya manusia ialah yang paling bermanfaat kepada sesama ^_^...

Selengkapnya
Navigasi Web
Menebar Karya dengan Penuh Keberkahan
by @snifuroidah13

Menebar Karya dengan Penuh Keberkahan

Secara bahasa, makna berkah adalah istilah yang berasal dari kata bahasa Arab yakni بركة (barokah) yang artinya nikmat. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), berkah adalah karunia Tuhan yang mendatangkan kebaikan bagi kehidupan manusia. Sementara itu, menurut Imam Al-Ghazali, berkah (barokah) adalah bertambahnya kebaikan. Berkah adalah kebaikan yang bertambah juga diungkapkan oleh Abul Baqa' Al-Kufi dalam kitabnya Al-Kulliyat Mu’jam Fi Al-Mushthalahat yang mengatakan bahwa berkah adalah sesuatu yang tumbuh berkembang dan bertambah baik, sesuatu yang tampak maupun maknawi sekaligus senantiasa tetapnya kebaikan Ilahi terhadap segala sesuatu yang ada di bumi ini.

Berkah dalam konsep pendidikan mengajarkan pentingnya mensyukuri setiap peluang dan kemampuan belajar yang diberikan kepada kita. Para siswa diajarkan untuk menghargai akses mereka terhadap pendidikan, baik itu melalui kesempatan belajar di sekolah formal maupun melalui pembelajaran informal di lingkungan sekitar. Menghargai dan meraih berkah pendidikan juga berarti menghargai peran guru dan pendidik yang telah memberikan ilmu pengetahuan dan bimbingan kepada peserta didik. Konsep berkah dalam pendidikan juga melibatkan partisipasi aktif siswa dalam proses pembelajaran. Mereka harus dilibatkan dalam setiap kegiatan kolaboratif yang bertujuan mengembangkan keterampilan akademis tetapi juga membuka ruang bagi perkembangan karakter dan penemuan diri.

Meraih keberkahan juga perlu melibatkan kemampuan guru dalam memperoleh ilmu pengetahuan, nilai-nilai dan pengalaman dalam setiap karya tulisnya. Berkah tersebut bukan hanya berupa apresiasi dari pembaca atau pihak yang mengadakan lomba, tetapi juga terletak pada kontribusi nyata terhadap pembangunan literasi dan peningkatan mutu pendidikan. Menebar karya menjadi manifestasi dari tanggung jawab seorang guru dalam berbagi ilmu dan inspirasi kepada siswa. Dengan menuliskan gagasan, pandangan dan pengalaman seorang guru dapat menciptakan dampak positif jangka panjang dalam mencerdaskan anak-anak bangsa.

Menebar karya dalam dunia pendidikan dapat dilakukan melalui berbagai cara. Salah satunya adalah dengan memberikan pengajaran yang inovatif dan bermakna yang tidak hanya mencakup materi pelajaran, tetapi juga mengembangkan keterampilan hidup yang bermanfaat bagi siswa. Para pendidik juga dapat berperan sebagai fasilitator bagi siswa dalam membimbing dan mengeksplorasi bakat minat sehingga mereka dapat mengembangkan potensi secara optimal. Selain itu, menebar karya dapat pula dilakukan melalui partisipasi aktif dalam kegiatan sosial dan pemberdayaan masyarakat. Pendidikan harus memberikan wawasan tentang masalah-masalah sosial dan mengarahkan siswa untuk terlibat aktif di masyarakat dalam upaya menciptakan perubahan positif, mulai dari kegiatan relawan hingga proyek-proyek sosial, pendidikan juga mendorong siswa untuk melibatkan diri secara langsung dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat di sekitarnya.

Banyak manfaat yang dapat diperoleh jika seseorang mampu meraih keberkahan ilmu, antara lain: ilmunya akan menambah ketaqwaannya kepada Allah SWT, ilmunya akan mengantarkan kepada amalan-amalan sholeh dan ilmunya akan mendorong seseorang untuk memperoleh keberhasilan dengan menebarkan karya-karya terbaiknya. Dengan demikian, dapat dipahami bahwa berkah adalah sesuatu yang akan membuat kebaikan semakin bertambah dan ditandai dengan manfaat yang dapat dirasakan oleh diri sendiri maupun orang lain. Meski dapat dipahami bahwa keberkahan adalah bertambahnya kebaikan, namun itu tidak mengacu pada kuantitas tertentu melainkan lebih pada kualitas.

#karyaku_untuk_negeriku_Indonesia!!

#salam_literasi_para_guru

#mediaguru_Indonesia

Biodata Penulis

ASNI FUROIDAH, lahir di kota Jember, 13 April 1991. Memiliki hobi menulis dan traveling. Hingga kini, penulis tetap mengabdikan diri sebagai guru di SD Unggulan Assunniyyah Kencong Jember. Selain itu, penulis juga aktif menulis dibeberapa laman website terkait pendidikan dan pengajaran. No WA: 082332651975

Alamat e-mail [email protected]

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post