arifwicaksono

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
menanam padi kembali

menanam padi kembali

Tagur ke-68

Dengan berakhirnya panen padi, kini saatnya mulai menanam benih padi. menunggu padi tumbuh dan akan dipanen lagi.

Apakah hanya padi saja yang ditanam? Kalau di daerah saya yang memang lahannya subur dan sumber air yang cukup memadai setiap hari, memang para petani lebih sering untuk menanam padi. mungkin bagi para petani, menanam padi mudah, tanpa modal yang banyak dan memiliki keuntungan yang lumayan pula. Yang terpenting biasanya padi ini akan dipanen setiap 3-4 bulan sekali.

Jadi dalam setahun petani dapat panen 3-4 kali. Ini juga sudah lebih baik daripada tahun-tahun sebelumnya. Mengingat waktu itu mungkin hanya bisa 1-2 kali panen. Apalagi untuk daerah yang kurang air, mungkin hanya 1 kali panen padi dalam 1 tahun menunggu musim penghujan.

Memang semua harus kita syukuri dimanapun kita berada. Tuhan sudah membagikan rezeki pada setiap umatnya, tergantung bagaimana kita menjemput rezeki. Semoga para petani diberikan kesehatan dan semangat untuk selalu menjaga padi mereka untuk dapat dipanen.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Semoga panen melimpah ruah

27 Apr
Balas

aamiin

28 Apr

Suatu profesi yang kurang digandrungi anak muda sekarang...di tempat saya sawah sudah mulai berkurang karena pertambahan penduduk yang makin pesat dan tanah tidak bertambah

27 Apr
Balas

benar bapak, profesi petani mulai langka karena dipandang sebelah mata

28 Apr

Sangat miris

29 Apr
Balas



search

New Post