Makan Bakso Bersama MGMP IPA (1)
Selasa (1 Desember 2020) seusai rapat guru persiapan semester Gasal, MGMP IPA pertama kalinya mengadakan makan bersama di perempatan Bang Jo IAIN PONOROGO. Kurang lebih dihadiri oleh 12 orang dari 14 anggota MGMP IPA.
Acara ini terselenggara dengan lancar atas inisiatif ustad Ryan. Acara makan bersama ini dalam rangka tasyakuran ustad maksum karena memenangi lomba menulis tingkat nasional.
Ada keseruan ketika berbincang-bincang dan makan bersama ini, karena banyak bapak/ibu guru mendapatkan kebahagiaan dan keberkahan selama pandemi. Ada yang baru mendapatkan debay, ada yang baru menikah, ada yang istrinya hamil, dan ada yang baru punya pacar yang insya'allah akan menikah. Meski Covid 19 masih merajalela dan berkeliaran sesuka hati, tetap 3M (Memakai Masker, Mencuci Tangan pakai air mengalir, Menjaga Jarak) selalu diterapkan dalam hal ini.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Mantap pak Arsa. Semoga sukses selalu.
Terima kasih pak maksum. Mohon bimbingannya selalu