Arif Fauriyuddin

Saya lahir di Kota Binjai yang disebut sebagai Kota Rambutan .Mulai dilahirkan sampai sekarang saya tetap di Kota Binjai. Pendidikan terakhir S1 Di IKIP Medan y...

Selengkapnya
Navigasi Web
 Perjalanan ke Lau Kulap Membuat Stres dan Berkesan

Perjalanan ke Lau Kulap Membuat Stres dan Berkesan

Arif Fauriyuddin # Tagur-32

Lau Kulap salah satu destinasi wisata yang ada di Kabupaten Langkat berbatasan dengan Kabupaten Karo, lokasinya berada dibawah Bukit Barisan, yang merupakan aliran mata air pegunungan yang dingin yang menjadi anak sungai dengan bebatuan yang tersusun alami membuat panoramanya indah.

Sungguh lukisan alam yang indah dengan pepohonan yang menyelimuti bukit dengan bentuk perbukitan yang terbentang memanjang menampak keindahannya semakin menggoda pecinta keindahan.

Disamping itu, ada kolam buatan yang asyik untuk melepas hobi untuk berenang dan tempat bermain anak-anak dengan wahana air yang menyenangkan. Airnya sungguh menggoda, jernih bak kaca yang bening, dingin seperti es krim dan membuat kita tidak mau beranjak dari kolam tersebut.

Untuk mencapai Lau Kulap, dari Kota Binjai bisa naik sepeda motor atau mobil. Perjalanan dari Binjai melewati jalan beraspal mulus sampai Telaga. Setelah melewati pekan Telaga berbelok kekanan memasuki jalan berbatu-batu. Jalan menurun dan jalan mendaki yang curam dengan disampingnya jurang yang dalam. Perjalanan yang menantang dan perlu skill serta kewaspadaan untuk melintas jalan ini. Salah sedikit saja akibatnya fatal bisa terjadi kecelakaan

Sampai di lokasi Lau Kulap dengan suasananya yang asri dan pemandangan yang indah membuat semua kepenatan dan ketegangan dalam perjalanan hilang seketika. Membuat hati menjadi senang dan bahagia. Beban kehidupan, masalah yang tadinya dipikirkan setelah sampai di Lau Kulap semua menjadi "Plong" alias sirna, hilang tanpa bekas. Pengalaman hidup yang indah dan berkesan.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post