Tabungan Zaman Now
Cerita ini berawal dari media sosial facebook, karena profesi saya sebagai seorang guru maka pertemanan saya di media sosial banyak dari kalangan guru juga. Setiap hari saya perhatikan banyak teman guru di media sosial menulis dengan memberi tanda tagar (#) dengan kalimat #TantanganGurusiana. Sejak saat itu saya mulai penasaran dan mencoba mencari informasi tentang gurusiana. Setelah saya pelajari dari google ternyata gurusiana adalah blog media guru Indonesia yang menampung konten yang dapat di unggah oleh setiap guru yang sudah terdaftar sebagai anggota.
Tanggal 20 mei 2020 saya mendaftar di website gurusiana.id dengan mengisi identitas yang dibutuhkan oleh admin dan akhirnya berhasil memiliki akun, mulai tanggal itu saya resmi menjadi anggota grup gurusiana.id dan sudah di izinkan oleh admin untuk mengirim atau mengupload tulisan. Gurusiana menyediakan banyak pilihan kategori dalam menulis seperti opini, PTK, best practice, reportase, kolom, cerpen, resensi, parenting, general, pantun, puisi, pentigraf dan cerita anak. Kita bisa memilih sesuai dengan situasi, kondisi dan kemampuan masing-masing.
Saya juga membaca dan mempelajari setiap tulisan-tulisan dari CEO MediaGuru dan Gurusiana yaitu Bapak Mohammad Ihsan. Salah satu tulisan beliau yang saya baca “lomba menulis tantangan gurusiana”, bunyinya seperti ini “secara berkala, media guru Indonesia mengadakan lomba menulis buku pada tanggal 1 setiap bulan. Harapannya, buku yang diterbitkan berisi kumpulan tulisan para pemenang lomba dan bisa menjadi pegangan guru se Indonesia”
Namun untuk mengikuti lomba tersebut ada syarat nya :
1. Lulus tantangan menulis 30 hari di gurusiana
2. Memiliki kartu anggota media guru
3. Bergabung grup facebook media guru Indonesia
4. User gurusiana premium
Sejak bergabung di gurusiana, saya mulai memenuhi syarat-syaratnya satu persatu, dimulai dengan bergabung di grup facebook media guru Indonesia (MGI), memiliki kartu anggota MGI. Sejak bergabung, saya sudah menulis sampai hari ke-87, namun pada tanggal 14 agustus 2020 tulisan saya terputus dikarenakan keletihan yang sangat luarbiasa sehingga saya ketiduran siap shalat maghrib dan terbangun tengah malam pada hari yang sudah berbeda. Akhirnya saya harus remedi atau mengulang mengikuti tantangan menulis dari awal lagi namun saya tetap enjoy dan menikmatinya.heee
Pasca remedi, hari ini saya sudah masuk tulisan hari ke-7. Saya masih terus berjuang untuk memenuhi syarat lulus tantangan menulis 30 hari di gurusiana untuk mengikuti lomba menulis bulan oktober, kalau untuk bulan september sudah bisa dipastikan tidak bisa mengikuti lomba. Alhamdulillah, saat ini saya punya tabungan 87 tulisan di blog gurusiana. saya lebih suka menyebutnya “Tabungan Zaman Now” karena ternyata menabung tidak saja identik dengan uang.
Tabungan Zaman Now
Hari Ke-7
Rumahku, 22 Agustus 2020
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar