Anna Sulisetiawati

Bismillah ... Atas nama Tuhan yang Maha Pemurah Terima kasih atas ilmu yang tercurah Semoga melalui media ini ilmu makin terasah...

Selengkapnya
Navigasi Web
GAGAP TEKNOLOGI

GAGAP TEKNOLOGI

Tantangan hari ke-4

#TantanganGurusiana

“Coba ibu geser cursornya sedikit ke atas, pasti gambarnya akan lebih jelas!”, begitu salah satu siswa memberi saran saat saya menyerah terhadap tekonologi yang demikian pesat perkembangannya. Ternyata, kemampuan siswa dalam mengikuti perkembangan teknologi juga tak kalah cepat. Sayangnya, saya tak lagi mampu menyamai kemampuan para siswa tersebut. Saya gagap teknologi.

Gaptek! Begitu sebutan anak saya di rumah saat saya memintanya untuk membantu menyelesaikan permasalahan terkait dengan teknologi. Kecanggihan generasi Z tak perlu diragukan lagi. Mereka dengan cukup mudah dan cepat memahami teknologi terbaru dan kekinian. Luar biasa.

Hingga saat inipun terasa kemampuan saya terhadap perkembangan teknologi begitu minim. Di saat teman-teman sudah mulai mengutak-atik komik digital atau menggunakan berbagai media digital, saya ternyata masih begini-begini saja. Sementara yang lain sudah jauh luar biasa. Sebenarnya banyak jalan menuju Roma, sayang sekarang sedang musim corona (hehehe). Menjamur beragam komunitas guru belajar dan sejenisnya, maksud hati ingin juga menempa diri, apalah daya bila berbatas waktu dan banyak tugas menanti.

Namun, bukan berarti saya berdiam diri, karena di komunitas inipun saya banyak belajar dari guru-guru hebat di seluruh nusantara yang pantas saya panggil dengan sebutan “suhu”. Di komunitas gurusiana saya menemukan ide-ide hebat yang mampu membuat saya sadar akan kekurangan diri sehingga harus segera berbenah agar hari ini lebih baik dari hari kemarin. Bukankan begitu suhu?

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post