Reportase Evaluasi Pembelajaran di Rumah bulan Mei Kami
Tugas utama guru adalah mengajar. Tugas tambahan merupakan tugas yang dilaksanakan tanpa meninggalkan tugas utama.
Pemerintah melalui kadis PK memberikan apresiasi kepada guru. Dengan segala keterbatasan yang ada para guru senantiasa memberikan pembelajaran di rumah. Ini bisa dalam bentukbtugas, ataupun proyek pembelajaran.
Masih ada dijumpai peserta didik yang tidak dirumah saat jam sekolah. Ditemukan beberapa peserta didik justru bepergian dengan tujuan lain bukan berkaitan pada belajar di rumah.
Masa sekarang ini kredibilitas guru di uji. Dengan demikian masa-mas ini menjadi masa penting yang bisa memperlihatkan sisi guru sebenarnya.
Ditemukan beberapa sekolah yang sudah terlebih dahulu mengadakan penilaian akhir semester. Ini tidak dibenarkan karena sesuai kalender pendidikan yakni awal juni.
Orang tua mengeluhkan bahwa guru kurang pro aktif dalam kunjungan ke rumah. Bukan hanya sekedar berkunjung memberikan tugas. Jadi dipantau dan di cek progres pembelajaran yang sudah dilalui.
Pembelajaran di bulan juli ini melaksanakan progres penilaian akhir tahun. Sesuai edaran kemdikbud, maka penilaian akhir tahun bisa berupa portofolio ataupun soal-soal daring bagi yang mampu melaksanakan.
Guru harus terus mendorong peserta didik untuk terus belajar di rumah. Walaupun ada hal lain yang menjadi tujuan sekolah.
Demikian beberapa hal-hal penting berkaitan dengan evaluasi belajar di rumah bulan Mei ini.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Itulah dilema, satu sisi anak belajar dirumah supaya tidak berkumpul, tapi yang terjadi sebaliknya. Disinilah peran orang tua yang harus dimainkan. Terima kasih sudah berbagi pak
Wah keren ya pak,terus berkarya,jangan lupa follow akun saya
Wah keren ya pak,terus berkarya,jangan lupa follow akun saya