TantanganGurusianaHari ke 28
PENARI INDIA
Acara perpisahan kelas III SMK telah diumumkan. Setiap kelas wajib memberikan kontribusi untuk acara perpisahan tersebut. Jurusan sekretaris.1 kelas Fika berdiskusi bersama wali kelas siapa yang akan mengisi kegiatan tersebut. Dari diskusi didapatlah kesepakatan bahwa yang akan tampil adalah Fika dan Nelvi. Mereka akan menampilkan tari India. Pada tahun itu semua orang demam film India. Lagu- lagu india sedang ngehits banget. Lantunan musik india membuat semua orang ingin bergoyang. Selama beberapa minggu Nelvi dan Fika latihan dengan sangat gigih setiap hari. Mereka betul –betul mempersiapkan segala sesuatunya. Mulai dari pemilihan lagu, menyusun gerakan, memikirkan kostum. semuanya mereka persiapkan dengan matang,
Hari H pun tiba, acara perpisahan sangat meriah menggunakan panggung yang besar, berbagai pernak – pernik dekorasi sangat menarik di tata, menjadikan tahun itu menjadi momen bersejarah bagi SMK. Acara memakai orgen tunggal.
Panitia dibagi per seksi Ada seksi tamu menunggu siswa kelas III dan para orang tua di gerbang. Seksi acara mempersiapkan kegiatan – kegiatan akan ditampilkan. Seksi konsumsi menyiapkan makanan. Semua guru dan siswa betul – betul bekerja sama dalam menyukseskan kegiatan perpisahan ini.
Acara demi acara ditampilkan. Ada sepatah kata dari pihak yang berwenang.. berbagai bentuk penampilan dari tiap kelas seperti Penampilan lagu dari kelas III , tarian tradisional dan mancanegara, drama, pembacaan puisi, kasidah, randai. Berbagai kompetensi dan bakat yang dimiliki oleh siswa – siswa SMK ditampilkan dalam acara ini
Tibalah saatnya Penampilan Nelvi dan Fika. Jantung mereka berdegup kencang karena akan tampil. Nelvi dan Fika berpegangan tangan, saling menguatkan. Pembawa acara memanggil mereka. Mereka pun menampilkan kemampuan terbaik yang sudah mereka punyai. Senyum terus mengembang dibibir mereka.
Penonton terkesima melihat penampilan Nelvi dan Fika. Baru kali ini ada penampilan yang menampilkan tari India. Gerakan Nelvi dan Fika betul – betul seperti gerakan orang india sebenarnya. Tepuk riuh penonton bersahut – sahutan memberikan ucapan bahagia dari para penonton.. Teman sejurusan dan wali kelas mereka pun memberi tepuk tangan meriah dan support yang luar biasa. Ah, Fika....anak malang itu memiliki bakat terpendam.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Oohh kereen, selamat fika
Keren cerpennya bunda
Menari India lagi yook..salam literasi