LEBIH BAIK TERLAMBAT MENIKAH, DARIPADA SALAH PILIH PASANGAN
Dalam urusan menikah, pasti selalu ada harapan bahwa pernikahan yang nantinya dijalani bukan hanya sekedar pernikahan dalam waktu singkat. Dalam pernikahan kita menginginkan pernikahan yang pertama sekaligus terakhir sampai menutup usia. Tentu saja, diperlukan sikap bijak dan hati-hati dalam memilih dan menentukan si dia yang akan menikah denganmu dan menjadi pasangan hidupmu karena pernikahan yang cenderung terburu-buru dalam memilih bisa beresiko buruk pada pernikahan yang nantinya berjalan.
Sudah banyak contoh disekitar kita yang telah berumah tangga. Mereka memilih menikah mudah dengan berbagai alasan. Keputusan menikah di usia mudah memerlukan keputusan yang harus dipikir matang-matang. Jangan hanya pikir setelah menikah ada teman tidur, tetapi banyak hal yang akan kita temui.
Pernikahan itu tidak lagi bertanggung jawab untuk diri sendiri tetapi kita telah bertanggung jawab untuk pasangan kita. Kita telah memilki kewajiban yang harus ditunaikan. Penuh persiapan bukan hanya persiapan fisik tetapo persiapan fisikis.
Lebih baik terlambat menikah asalkan kamu bisa mendapatkan pilihan jodoh yang tepat untuk sebuah pernikahan yang abadi sampai akhir nanti daripada menikah cepat dan terburu-buru namun berujung perceraian karena menyesal telah memilih pasangan yang tidak baik.
Jadi, buat kamu yang masih belum menikah tidak perlu berkecil hati. Pastikan kamu tidak salah dalam menentukan siapa yang pantas untuk menjadi pasangan hidupmu agar kamu bisa meraih kebahagiaan dalam pernikahan yang sesungguhnya di masa depan nanti.
#tantanganmenulisharike-87
#tantangan90harimenulis
#tantangangurusianaKonten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar