ACHMAD KANAPI

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Tiga Serangkai Pembawa Perubahan  (T-77)

Tiga Serangkai Pembawa Perubahan (T-77)

Lagi-lagi baru bertemu sekali ini. Ada tiga guru PAI pada satu sekolah dasar negeri. Mereka masih harus berjuang dari bawah. Menunjukkan kinerja terbaiknya di hadapan kepala sekolah, para guru ASN dan pengawasnya. Entah berapa tahun lagi mereka bisa berstatus sama seperti guru kelas yang ada di SDN 1 Mojokendil Ngronggot. Dan masih berapa tahun lagi mereka bisa bertahan di sekolah itu. Mereka harus menunggu kedatangan guru PAI yang lulus PPPK yang berasal dari sekolah lain.

Tiga guru itu memiliki karakter yang berbeda-beda. Yang satu mengandalkan kekuatan intonasi suara dalam menjabarkan materi kepada siswa. Satunya lagi memilih mengoptimalkan kemampuan berbicara untuk mengajak siswa menemukan sendiri definisi definisi yang dibutuhkan. Sedangkan yang ketiga justru merasa asyik dengan belajar sambil bermain. Kalau mereka bisa berkolaborasi dengan baik, maka hasil transfer ilmunya akan semakin cepat terlihat yang pada gilirannya, prestasi siswapun akan semakin terlihat. Kreatifitas yang mereka tunjukkan di depan kelas sangat bagus. Trik yang mereka jalankan mampu membuat siswa enggan pergi dari tempat duduknya. Mereka larut dalam skenario pembelajaran yang sudah disiapkan sebelumnya. Bahkan menu latihan soal yang disajikan, mereka kerjakan dengan cepat. Antusiasme siswa benar-benar terbangun dengan baik. Begitu semangatnya mereka mengerjakan soal, sampai gurunya kewalahan menyiapkan soal berikutnya. (Bersambung)

18 Maret 2022

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Salam literasi

18 Mar
Balas



search

New Post