ACHMAD KANAPI

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Sosialisasi Implementasi Kurikulum Merdeka (T-158)

Sosialisasi Implementasi Kurikulum Merdeka (T-158)

Kemendikbud sedang gencar menyiapkan penerapan kurikulum merdeka pada tahun pelajaran 2022-2023. Walau kurikulum ini tidak diwajibkan bagi semua sekolah karena ada pilihan kurikulum lain, namun hal itu sedikit banyak membuat tidak tenang para guru kalau mereka tidak segera ikut memahami dan menguasai apa yang diinginkan oleh kurikulum merdeka tersebut.

Tidak terkecuali bagi guru mata pelajaran PAI. Mereka yang selama ini menjadi garda terdepan dalam penyelenggaraan pendidikan agama dan budi pekerti tentu harus segera bergerak untuk memahami arah kurikulum merdeka. Hal ini dimaksudkan agar pembelajaran PAI tidak tertinggal dengan mata pelajaran lain yang memang sudah lebih dulu dirancang oleh kemendikbud. Walau sebenarnya kalau dicermati dengan sungguh-sungguh selama bertahun-tahun mulai kurikulum pertama diberlakukan tidak ada perubahan yang signifikan pada pembelajaran PAI.

PAI identik dengan tradisi membaca, menghafal, dan mengamalkan. Maka kalau tiga kemampuan ini sudah dikuasai oleh siswa, apalagi yang harus dicari. Membaca Al Qur'an dengan lancar, kemudian menghafalkan ayat demi ayat sampai khatam, diteruskan dengan mengamalkan semua yang dihafalkan, selesai sudah pembelajaran PAI.

Maka, tantangan utama bagi guru PAI sekarang adalah bagaimana caranya agar siswa dengan dunia digitalnya tetap antusias dan bergairah ketika belajar PAI. Bagaimana guru bisa membuat kemasan yang sangat menarik hingga membuat siswa selalu merasa kangen pada pembelajaran PAI.

Harus selalu diingat bahwa latar belakang keluarga siswa dan lingkungan yang kurang rajin dalam beragama terkadang menjadi penghambat suksesnya pembelajaran PAI.

6 Juni 2022

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post