Kordinasi menuju kesuksesan (T-73)
Kordinasi Menuju Kesuksesan (T-73)
Di sela sela mengejar target menyelesaikan program yang sudah direncanakan, terkadang sangat diperlukan penyamaan persepsi, penyatuan ide, dan pencarian alternatif solusi atas masalah yang ditemukan. Baik itu untuk kepentingan program individu lebih-lebih program bersama. Banyak hal yang bisa terselesaikan dengan kordinasi. Benang kusutpun akan dengan mudah terurai apabila kordinasi sering dilakukan. Dalam kordinasi, semua peserta memiliki kedudukan yang sama, masing-masing berhak berpendapat sesuai dengan pokok persoalan yang hendak dicarikan pemecahannya. Banyak hal tak terduga kadang muncul ketika dilakukan kordinasi. Tentu dibutuhkan sikap arif dan bijaksana semua peserta untuk menghargai waktu dan pendapat orang lain, agar koordinasi berjalan dengan tertib, bukan berbicara bersama-sama seperti burung. Pimpinan hanya menjadi pemandu dan pengambil kesimpulan akhir. Pelaksana akan semakin bersemangat menyelesaikan programnya. Kalau program bisa dijalankan 99%, maka bisa ditebak hasil akhirnya, sebuah kesuksesan.
14 Maret 2022
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Alhamdulillah karya yang keren luar biasa, Barokallah Pak Akhmad Kanapi
Salam literasi