Bertemu Tidak Disengaja (T-104)
Bertemu Tidak Disengaja (T-104)
Niat awal memantau kegiatan pondok Ramadlan di SDN 2 Mancon Wilangan. Bertemu dengan para siswa yang sedang berlatih menjadi santri pondok, belajar dan mengaji layaknya berada di sebuah pondok. Walau hanya selama tiga hari tanpa menginap. Menanggalkan seragam khas sekolah, menggantinya dengan busana muslim dan muslimah. Menyelesaikan satu buku pegangan kegiatan bulan Ramadlan secara cepat. Dengan bimbingan guru PAI dan guru lain yang memiliki kemampuan bagus pada materi PAI.
Begitu selesai musafahah dengan bapak KS dan guru PAI, tiba-tiba ada guru lain yang mendekat. Dia mengenalkan diri sebagai guru PAI baru hasil rekrutman jalur PPPK. Kita tidak menduga ada guru PAI baru di situ, karena memang guru yang lama masih di situ. Jadilah kita ngobrol berempat di ruang KS. Banyak hal yang kita obrolkan, sambil menanti jam istirahat anak-anak selesai.
Pak Mahmud, guru baru itu menanyakan tentang grup WA ABPEDNAS Kab. Nganjuk, kok ada foto kita. Ternyata dia sendiri juga merupakan ketua BPD di desa Mancon. Senang rasanya mengetahui anggota KKG PAI juga berkiprah pada lembaga lain. Selamat bergabung dalam keluarga besar KKG PAI kec. Wilangan pak Mahmud. Semoga bisa membawa perubahan pada kita semua.
14 April 2022

Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar