LIAR TAPI INDAH DAN BERMANFAAT
LIAR TAPI INDAH DAN BERMANFAAT
Orang mungkin mengenal tanaman ini adalah tanaman hutan yang liar dan penuh dengan duri. Siapa sangka bunga ini di zaman era milenial sekarang menjadi tanaman penghuni halaman yang cantik dan menawan.
Tembelekan/tahiayam(Lantana Camara L) sekarang sudah merambah menjadi tanaman hias yang indah bertengger di halaman-halaman rumah, dengan bungannya yang berwarna warni jenisnya dia sungguh cantik walau durinya lumayan menggannu jika kita petik.
Tembelekan atau orang juga suka bilang saliara(sunda) termasuk tanaman yang tumbuh di daerah tropis dan asalnya juga cukup jauh yaitu dari Amerika tengah dan selatan. Dengan keadaan kita yang cukup panas saliara sangat mudah dan cepat tumbuh.
Selain indah dipandang mata, Saliara juga merupakan tanaman obat. Mungkin sebagian ada yang belum tahu dibalik keliarannya saliara bisa dijadikan obat pereda batuk.
Mengkonsumsi obat-obatan terlalu sering cukup berbahaya juga. Apalagi hanya batuk-batuk ringan saja. Jadi tidak ada salahnya kita mengatasi penyakit kembali kealam, walau mungkin proses sembuhnya agak lama dan butuh ekstra sabar.
Selain menggunakan Tembelekan/saliara batuk ringan bisa juga kita obati dengan cara Fomentasi atau kompres local dengan kain yang diuapi atau juga bisa melakukan hirup uap hangat yaitu menghirup udara hangat dan lembab melewati permukaan selaput-selaput lender dan saluran pernafasan.
Selain menggunakan Hidroterapi ada ramuan batuk juga dengan menggunakan tanaman liar nan cantik ini. Caranya,
Rebus 1 mangkuk daun serta kembang segar saliara yang dirajang dalam 2 gelas air selama 15 menit.
Dosis :
Orang dewasa : ½ mangkuk, 3 kali sehari
Anak-anak : 7-12 tahun ¼ mangkuk, 3 kali sehari
Disarankan bunga dan daun yang direbus yang masih segar supaya lebih fresh dan tidak berubah airnya ketika di rebus.
Itulah tips tentang si cantik liar bunga tembelekan, semoga bisa bermanfaat apalagi di masa pendemi sekarang banyak yang radang di tenggorokan yang bikin batuk.
Terimakasih selamat mencoba dan selamat mengkoleksi tanaman tembelekan.

Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Baru tahu dengan tumbuhan ini Bun...rupanya banyak manfaat....
Baru tahu dengan tumbuhan ini Bun...rupanya banyak manfaat....
Baru tahu dengan tumbuhan ini Bun...rupanya banyak manfaat....
Baru tahu dengan tumbuhan ini Bun...rupanya banyak manfaat....
Baru tahu dengan tumbuhan ini Bun...rupanya banyak manfaat....
Baru tahu dengan tumbuhan ini Bun...rupanya banyak manfaat....
Disebut juga bunga Lantana bu. Saya juga ada menanam. Bunganya warna merah jambu dan oranye. Bisa juga dibuat bonsai. Salam hijau dan salam kenal bu.
salam kenal juga